Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Percha Leanpuri, Anak Gubernur Sumsel yang Meninggal Pasca-melahirkan, Pernah Jadi Anggota DPD Termuda

Kompas.com - 20/08/2021, 15:49 WIB
Candra Setia Budi

Editor

KOMPAS.com - Percha Leanpuri, anak Gubernur Sumatera Selatan yang sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi partai Nasdem meninggal dunia pada Kamis (19/8/2021) sekitar pukul 17.45 WIB.

Percha meninggal dunia setelah menjalani perawatan pasca-melahirkan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Mohammad Hosein, Palembang selama sepekan.

"Putri Pak Gubernur tadi meninggal kurang lima menit maghrib. Saya sudah berbicara dengan beliau (Gubernur Sumsel), dia ikhlas," kata Wakil Gubernur Sumsel Mawardi saat mendatangi Griya Agung Palembang, Kamis.

Baca juga: Percha Leanpuri, Anak Gubernur Sumsel Meninggal Pasca-melahirkan Bayi Kembar

Jenazah Percha sudah dimakamkan di pemakaman keluarga Gandus, Kecamatan Gandus Palembang, Sumatera Selatan, pada Jumat (20/8/2021).

Proses pemakaman itu pun disaksikan langsung oleh sang ayah, Herman Deru yang merupakan Gubernur Sumsel.

"35 tahun 55 hari Allah titipkan dia (Percha) kepada kami tanpa cacat, sempurna di mata kami. Tapi kami ikhlas, karena kami yakin Allah akan menempatkan anak kami di tempat yang terbaik," kata Herman, Jumat.

Herman mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim medis yang telah menangani Percha selama menjalani perawatan di rumah sakit.

"Terima kasih untuk semuanya, hanya Allah yang dapat membalas semuanya. Doakan Percha, dia meninggalkan seorang suami dan tiga orang anak. Mudah-mudahan anak-anaknya dapat menggantikan sifat baik Ibunya," ujarnya.

Baca juga: Percha Leanpuri, Putri Gubernur Sumsel Meninggal Pasca-melahirkan, Bayi Kembarnya Selamat

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Regional
Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Regional
[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

Regional
Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Regional
Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com