Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hervy dan Dwita Wakili Riau, Terpilih sebagai Paskibraka Nasional, Ini Profilnya

Kompas.com - 25/07/2021, 06:30 WIB
Idon Tanjung,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Hervy Shendyka dan Dwita Okta Amelia Herdian terpilih sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Nasional mewakili Provinsi Riau.

Putra dan putri Bumi Lancang Kuning ini terpilih setelah melalui tahap seleksi selama empat hari di Kota Pekanbaru, Riau, mulai tanggal 19 Mei sampai 22 Mei 2021 lalu.

Berikut sosok keduanya:

Baca juga: Paman Saya yang Positif Covid-19 Diikat, Diseret dan Dipukuli Masyarakat seperti Binatang

Profil Hervy Shendyka Wiratama

Hervi Shendyka yang akrab disapa Dhyka ini adalah salah satu putra terbaik dari daerah yang dijuluki "Negeri Seribu Parit", yaitu Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).

Ia dilahirkan di Kota Tembilahan, 16 tahun lampau.

Saat ini, Dhyika mengenyam pendidikan di Kelas Xl MIPA, SMA Negeri 4 di Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Inhil.

Dhyka adalah putra dari pasangan Ipda Herry Indrawan dan Evi. Sang ayah bekerja sebagai anggota polisi dan berdinas di Polsek Kateman, Polres Inhil, dan ibunya adalah Ibu rumah tangga.

Anak kedua dari dua bersaudara tersebut bercita-cita ingin menjadi seorang polisi.

Baca juga: Cerita Pelatih soal Windy Cantika, Peraih Medali Pertama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020: Sejak Kecil Sudah Beda

Ajak anak muda berprestasi sejak dini

Remaja yang hobi berolahraga basket itu berharap, dirinya dapat membangkitkan semangat para anak muda lainnya agar mencetak prestasi sejak dini.

"Kita harus mempersiapkan diri dari sekarang, agar bisa mencapai prestasi yang diinginkan. Dan juga harus tetap semangat, pantang menyerah, selalu ibadah dan berdoa serta tidak sombong. Insya Allah, usaha yang udah kita lakukan akan mendapatkan hasil yang terbaik," ungkap Dhyka saat diwawancarai wartawan di Pekanbaru, Sabtu (24/7/2021).

Menjadi Paskibraka Nasional adalah keinginan diri Dhyka.

Menurutnya, hal tersebut adalah bentuk pengabdian kepada bangsa Indonesia, dan sebagai ajang menempa diri supaya menjadi pemuda yang lebih baik.

"Saya bisa terpilih menjadi utusan Provinsi Riau, karena saya sudah melalui beberapa tahapan. Pertama, saya ikut tes dari sekolah untuk mengikuti tes kabupaten. Setelah terpilih sebagai perwakilan kabupaten, saya mengikuti tes sebagai Paskibraka Provinsi dan Nasional. Semua tahapan meliputi tes yang sama yaitu tes fisik, mental, wawasan kebangsaan, PBB dan lainnya. Kemudian saya diberi tanggung jawab dari ibu bapak Dispora, dan kakak pelatih untuk menjadi Paskibraka Nasional utusan Provinsi Riau," jelas Dyka.

Baca juga: Viral, Video Pria Positif Covid-19 Diikat, Diseret dan Dipukuli Warga di Kabupaten Toba

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Respons NasDem soal Kantornya di Labuhanbatu Disita KPK

Regional
Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Kasus Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri, Potongan Tubuh Dikumpulkan di Pos Ronda

Regional
Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Anies Minta Grup Jangan Bubar, Perjuangan Belum Selesai

Regional
Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com