Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Ramadhan, Vaksinasi Lansia di Banyumas Digelar Malam Hari

Kompas.com - 14/04/2021, 09:48 WIB
Fadlan Mukhtar Zain,
Dony Aprian

Tim Redaksi

PURWOKERTO, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas, Jawa Tengah, merencanakan vaksinasi Covid-19 terhadap lansia selama bulan Ramadhan akan dilakukan malam hari.

Kebijakan tersebut untuk mengantisipasi kemungkinan kondisi kebugaran tubuh yang menurun saat menjalankan ibadah puasa pada siang hari.

"Ini baru rencana, rencananya dilakukan sehabis shalat tarawih di Puskesmas," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyumas Sadiyanto kepada wartawan di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Rabu (14/4/2021).

Baca juga: Selama Ramadhan, Vaksinasi Lansia di Rembang Hanya sampai Pukul 11.00

Namun, kata dia, rencana tersebut kemungkinan tidak dapat dilakukan setiap hari.

Pasalnya, kata Sadiyanto, harus menyesuaikan jadwal piket tenaga kesehatan di Puskesmas.

Lebih lanjut, Sadiyanto mengatakan, pemerintah telah mengizinkan penyuntikan vaksin dilakukan pada siang hari.

Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

"Meski menurut pemerintah pusat vaksin di bulan puasa tidak membatalkan puasa, namun kondisi saat puasa ini yang dikhawatirkan. Kebugaran tubuh bisa berbeda karena sedang puasa," ujar Sadiyanto.

Baca juga: Stok Vaksin Covid-19 Menipis, Vaksinasi Pejabat di Palembang Di-stop

Untuk itu, proses screening kesehatan terhadap calon penerima vaksin yang sedang menjalankan ibadah puasa harus dilakukan dengan cermat.

"Terlebih saat awal-awal puasa. Kalau saat screening tidak memenuhi syarat lebih baik ditunda," kata Sadiyanto.

Menurut Sadiyanto, sebelumnya terdapat beberapa lansia yang mengalami pusing dan mual pasca disuntik vaksin. Namun setelah diobservasi sekitar 30 menit kondisinya kembali normal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesal kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria dengan Badik

Kesal kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria dengan Badik

Regional
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Regional
Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Pengerjaan 14 Proyek Perbaikan Jalan di Kebumen Dikebut, Mana Saja?

Regional
Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Kerangka Manusia Berpeci di Jalur Pendakian Gunung Slamet Berjenis Kelamin Laki-laki, Usianya 25 Tahun

Regional
7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

7 Pemuda Pemerkosa Remaja 15 Tahun di Babel Ditangkap

Regional
Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Gagal Menyalip, 3 Bocah yang Berboncengan Motor Tabrak Tiang Listrik, 2 Tewas

Regional
Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Diguyur Hujan Deras, Jalan Protokol di Nunukan Selatan Longsor

Regional
Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Peredaran Uang Palsu di Serang Terbongkar di Warung Madura

Regional
Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Alasan PDI-P Kebumen Usulkan Bambang Pacul Maju Jadi Cagub Jateng

Regional
Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Ini Upaya Pj Gubernur Sumsel Kembalikan Status Bandara SMB II Palembang Jadi Bandara Internasional

Regional
Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Jatuh Terpeleset dari Kapal, ABK Asal Brebes Tewas Tenggelam di Laut Jawa

Regional
Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Warga Ende yang Hilang Diterkam Buaya Ditemukan Tewas

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Desa di Purworejo Ini Terbangkan 'Drone' untuk Basmi Hama Wereng

Desa di Purworejo Ini Terbangkan "Drone" untuk Basmi Hama Wereng

Regional
Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Kamar Kos

Kisah Pilu Bocah Diduga Ditelantarkan Kakak Angkat di Ambon, Kurus dan Tinggal Sendirian di Kamar Kos

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com