TEGAL, KOMPAS.com - Seseorang berinsial N (26) warga Kabupaten Batang, Jawa Tengah, merupakan terduga pelaku penculikan dua bocah perempuan di Kota Tegal MR (8) dan ALA (7).
Berdasarkan informasi yang diperoleh, N ternyata kenal dengan keluarga kedua bocah tersebut.
Bahkan, N pernah ditolong oleh keluarga korban dan tinggal sementara di kediaman korban.
Baca juga: 2 Bocah Asal Tegal Diculik, Ditemukan Dalam Kondisi Lemas di Cirebon
Nenek korban, T mengatakan, pada 2017, pelaku ditolong salah satu anaknya dan dibawa ke rumah, karena terlantar di jalanan.
Saat itu, N sempat tinggal bersamanya dan sudah dianggap seperti keluarga.
"Tiga tahun lalu pernah ditolong anak saya dan pernah tinggal sementara di sini," kata T kepada wartawan di kediamannya di Kelurahan Kraton, Kecamatan Tegal Barat, Sabtu (12/12/2020).
Baca juga: Ini Rencana Pengaturan Ibadah Natal Gereja di Kota Yogyakarta
Selanjutnya, pada Rabu (9/12/2020), pelaku kembali datang ke rumahnya dengan alasan berkunjung untuk silaturami.
Saat itu, pelaku kembali dipersilakan untuk menginap semalam.
Kemudian, esok harinya, T meminta pelaku pergi ke warung untuk membeli obat.
Namun, karena N tidak tahu lokasinya, kedua cucu T ikut serta mengantar ke warung.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan