Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Detik-detik Yulius Tertembak KKB Saat Kendarai Motor ke Tempat Kerja

Kompas.com - 07/10/2020, 05:40 WIB
Pythag Kurniati

Editor

KOMPAS.com- Yulius Wetipo (34) tertembak saat berangkat menuju tempat kerjanya di PT Dolarosa, Nduga, Papua, Selasa (6/10/2020).

Tembakan diduga berasal dari Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Egianus Kagoya yang sedang menyerang pos TNI.

Akibatnya, Yulius mengalami luka tembakan di pinggang kiri hingga menembus punggung kanan.

Baca juga: Seorang Karyawan PT Dolarosa di Nduga, Papua, Tertembak KKB

Sempat diminta putar arah

Ilustrasi penembakan.SHUTTERSTOCK Ilustrasi penembakan.
Peristiwa terjadi pada Selasa (6/10/2020) pukul 07.14 WIT, di depan Pos TNI Pasar Baru Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua.

Saat itu Yulius mengendarai sepeda motor hendak menuju ke kantor.

Sebelum tiba di lokasi kejadian, Yulius sudah diingatkan petugas untuk berputar arah.

Namun Yulius terus melaju hingga mengetahui sendiri ada tembakan di depan pos TNI.

Meski akhirnya dia berusaha berputar arah, Yulius sudah terlanjur terkena tembakan di bagian pinggang kiri.

Baca juga: Sepanjang 2020, 3 Aktor KKB di Papua Dilumpuhkan, Ini Rinciannya...

Ilustrasi | Shutterstock
Shutterstock Ilustrasi | Shutterstock

Berawal Pos TNI diserang

Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III, Kolonel Czi IGN Suriastawa mengatakan insiden itu bermula saat Pos TNI Pasar Baru Kenyam ditembaki KKB hingga tiga kali.

Prajurit di pos tersebut tidak ada yang membalas serangan tersebut karena sumber dan arah tembakan yang tidak menentu.

Saat gangguan tembakan KKB terjadi lagi sebanyak lima kali, Yulius yang kebetulan lewat terkena peluru hingga menyebabkan dirinya terjatuh.

Komandan Pos TNI segera memanggil ambulans untuk mengevakuasi Yulius.

"Korban kemudian diantar ke Puskesmas Pasar Baru Kenyam untuk mendapatkan penanganan medis sambil menunggu evakuasi ke Timika untuk perawatan lebih lanjut," kata Kolonel Suriastawa dalam keterangan tertulisnya, Selasa sore.

Baca juga: Prajurit TNI dan Warga Sipil Tewas Ditembak KKB, Mahfud Segera Bentuk Tim Investigasi Gabungan

Dirawat di RS Mitra Masyarakat

Ilustrasi rumah sakitSHUTTERSTOCK Ilustrasi rumah sakit
Dari Puskesmas Kenyam, korban dibawa ke Timika melalui Bandara Kenyam menggunakan pesawat Airfast PK-OCJ.

Yulius kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Masyarakat.

"Korban didampingi oleh 3 orang karyawan PT Dolarosa, (Sandi, Niko dan Salvar) dan 1 orang petugas kesehatan Kabupaten Nduga atas nama ibu Yulianti," ujar Suriastawa.

Dia juga memastikan bahwa korban terkena tembakan dari KKB diduga kelompok Egianus Kagoya, sebab tidak ada anggota TNI yang membalas tembakan tersebut.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra | Editor: Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com