KOMPAS.com - Satuan Reserse Kriminal Polres Batu menangkap tiga orang pelaku penipuan yang mengaku sebagai kiai.
Tiga pelaku yang ditangkap yakni Ali, Didik, dan Salam, warga Pasuruan.
Aksi para pelaku penipuan ini sempat terekam kamera pengawas (CCTV).
Dalam beraksi, pelaku menyasar para wanita berusia lanjut yang memakai perhiasan emas.
Baca juga: BEM Malang Raya Demo ke Balai Kota Tuntut Pemotongan Biaya Kuliah
"Saat mendekati ibu D, ketiga orang ini ada yang berperan atau berpura-pura sebagai kiai atau gus dari Pasuruan," kata Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Pratama, seperti dilansir dari Kompas TV, Selasa (14/7/2020).
Dalam beraksi, ketiga pelaku memiliki peran masing-masing.
Ada yang memakai jubah putih, songkok, dan sarung. Ada yang bertugas menyapa korban di pinggir jalan dan ada yang berperan mengamati korban.
Usai menipu korban, pelaku mendokan korban dan meminta perhiasan korban lalu membungkusnya dengan uang dan tisu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.