SIDOARJO, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Sidoarjo mengumumkan tambahan 15 pasien sembuh dari Covid-19 pada Selasa (9/6/2020). Total pasien sembuh di Sidoarjo menjadi 72 orang.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo Syaf Satriawarman mengatakan, sebanyak 10 pasien sembuh berasal dari Kecamatan Sukodono.
Baca juga: Sidoarjo Masuki Masa Transisi, Restoran dan Kafe Diizinkan Layani Makan di Tempat
Lalu, masing-masing satu pasien dari Kecamatan Sidoarjo, Kecamatan Candi, dan Kecamatan Gedangan.
"Kecamatan Tulangan satu orang dan Kecamatan Waru satu orang," kata Syaf dalam keterangan tertulis, Selasa.
Syaf juga mengumumkan tambahan 22 kasus positif Covid-19 di Sidoarjo.
Rinciannya, sembilan kasus positif dari Kecamatan Taman serta masing-masing dua kasus dari Kecamatan Sedati, Kecamatan Sidoarjo, dan Kecamatan Gedangan.
Lalu, terdapat masing-masing satu pasien positif di Kecamatan Candi, Kecamatan Porong, Kecamatan Krian, Kecamatan Krembung, Kecamatan Sukodono, Kecamatan Waru, dan Kecamatan Balongbendo.
"Terdapat tiga pasien pindah, yakni satu orang di Kecamatan Buduran, satu orang di Kecamatan Krian, dan satu orang di Kecamatan Sedati," katanya.
Sementara itu, Ketua Gugus Tugas Covid-19 Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin mengatakan, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo memindahkan posko pemeriksaan Covid-19 di jalan protokol Sidoarjo ke tingkat desa selama masa transisi tatanan normal baru.
"Jadi masyarakat desa yang melakukan screening aktivitas di tempatnya masing-masing," katanya.
Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jatim, DIY, Bali, NTT, NTB, Kalbar dan Kalsel 9 Juni 2020
Masyarakat diizinkan beraktivitas seperti biasa selama masa transisi menuju fase new normal. Tapi, masyarakat diminta menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
"Protokol kesehatan tetap harus diperhatikan, rumah makan dan kafe boleh buka tetapi harus memperhatikan protokol kesehatan," katanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.