MANGUPURA, KOMPAS.com – Untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19), Manajemen PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai–Bali menggelar kegiatan pembersihan dan desinfeksi di beberapa fasilitas terminal penumpang pada Jumat (13/3/2020) pagi.
Kegiatan tersebut difokuskan pada fasilitas terminal yang sering disentuh dan dipergunakan oleh para petugas dan seluruh pengguna jasa bandar udara.
Baca juga: Dikunjungi Penumpang Kapal Viking Sun, Pasar Badung Disemprot Cairan Disinfektan
Mulai dari toilet, mushala, conveyor belt, troley, check in counter, dan fasilitas lain.
“Sebagai langkah kewaspadaan, kegiatan pembersihan yang kami laksanakan ini merupakan bentuk optimalisasi dari usaha pencegahan penyebaran virus corona yang ada di area bandar udara, khususnya untuk menumbuhkan kesadaran akan kesehatan dan kebersihan lingkungan," kata General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai-Bali, Herry AY Sikado melalui siaran pers.
PT Angkasa Pura I (Persero) selaku pengelola bandar udara telah melakukan beberapa upaya pencegahan penyebaran virus corona.
Di antaranya dengan menyediakan cairan pembersih tangan dibeberapa titik strategis, dan penyemprotan disinfektan di area gedung terminal.
Baca juga: Bali Bakal Buka Riwayat Perjalanan Pasien Covid-19 yang Meninggal
Penyemprotan disinfektan juga dilakukan sebagai bentuk nyata dari kebijakan Kementerian BUMN terkait kewaspadaan terhadap dampak penyebaran Covid-19 di Indonesia.
"Bersama dengan para stakeholder, kami di sini berkomitmen untuk terus bersinergi dalam menghadapi kondisi yang ada saat ini,” ucap Herry.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.