Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[HOAKS] Pesan yang Imbau Warga Solo Hati-hati dengan Aksi "Gangster"

Kompas.com - 16/05/2019, 15:34 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com — Sebuah pesan berisi imbauan kepada masyarakat Solo dan sekitarnya agar berhati-hati dengan aksi begal di wilayah Nusukan, Sumber, Laweyan, dan Pedaringan beredar sejak Rabu (15/5/2019).

Disebutkan juga bahwa aksi begal tersebut telah menimbulkan delapan korban.

Menanggapi hal itu, Kepolisian Sektor Grogol, Sukoharjo, mengungkapkan bahwa pesan tersebut tidak benar alias hoaks.

Narasi yang beredar:

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, pesan tersebut ramai diperbincangkan di aplikasi pesan WhatsApp dan media sosial.

Dalam pesan disebutkan bahwa informasi terkait adanya gangster yang akan beraksi di daerah Solo dan sekitarnya berasal dari kepolisian.

Berikut bunyi pesan itu:

"Sekarang ini ada gengster-gengster motor sedang rekrut anggota baru dan salah satu persyaratan masuk gengster tersebut adalah dengan membacok acak siapapun yang mereka temui di jalan.

Mohon info disebarluaskan agar rekan-rekan lebih waspada. Jangan gunakan atribut di atas jam 10 malam, gunakan pelindung tambahan di tubuh Anda, karena di Nusukan, Sumber, Laweyan, dan Pedaringan Surakarta sudah 8 korban dibacok tanpa sebab dan motor tidak diambil.

Setelah dibacok (korban) ditinggal begitu saja. Delapan korban semua termasuk grabike (ojek online).

Perhatian :

Kepada seluruh anggota KOMUNITAS / BIKERS INDONESIA Wilayah Karasidenan Surakarta khusus nya wilayah Solo & Sekitarnya

Bagi yg kurang berkepentingan jangan keluyuran malem gak jelas melebihi antara jam 11.00 - 04.30 pagi, dikarenakan GENGSTER sedang MERAJALELA

Jaga keselamatan diri kita & org yg kita sayangi.
Sebarkan info ini semoga bermanfaat
Pesan ini di sampaikan dari kami :

#HSSC(Honda_Sonic_Solo_Club)
#AstraHondaCare
#AstraHondaMotorIndonesia
#Honda
#OneHeart
#SalamSatuAspal
#KitaSemuaSaudara
#lanjutkan Bc
#ketemu jadi saudara
#BantuShare
"

Penelusuran Kompas.com:

Kepala Polisi Sektor Grogol Sukoharjo AKP Didik Noertjahjo menyampaikan bahwa pesan tersebut adalah hoaks.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com