PALOPO, KOMPAS.com – Puluhan Narapidana (Napi) Lapas Kelas 2A Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Minggu (5/8/2018), mengikuti senam Poco-poco dalam rangka pemecahan rekor dunia pagi ini. Senam Poco-poco tersebut dilaksanakan di halaman Lapas Palopo.
Sebanyak 87 napi yang mengikuti senam Poco-poco tersebut merupakan perwakilan dari ratusan napi yang mendiami Lapas Palopo.
Para napi sejak pukul 06.30 Wita sudah tampak berbaris rapi di lapangan lapas dengan kompak memakai kaos berwarna orange dan dipandu instruktur tiga orang.
Kepala Lapas Palopo, Indra Sofyan, mengatakan senam Poco-poco dilakukan secara serentak di seluruh indonesia untuk memeriahkan Rekor Dunia 2018 demi menyambut pesta olahraga se-Asia atau Asian Games.
“Senam Poco-poco dilakukan serentak di seluruh lapas di Indonesia yang diikuti kurang lebih 100.000 peserta dari seluruh lapas di Indonesia, yang gelar secara bersamaan dan live sejak pukul 07.00 Wita,” katanya, Minggu (5/8/2018).
Baca juga: Potret Kemeriahan Pemecahan Rekor Dunia Tari Poco-poco di Sudirman-Thamrin...
Lanjut Indra, pelaksanaan senam Poco-poco juga ditujukan untuk pemecahan Museum Rekor Indonesia (Muri) untuk kategori terbanyak peserta. Acara ini juga berkaitan dengan pembinaan warga lapas.
“Sebetulnya juga ini adalah pembinaan jasmani dan rohani bagi warga binaan Lapas Palopo, dan mereka ini dilatih selama 3 pekan,” ujarnya.
Baca juga: Menpora: Indonesia Buat Sejarah, Poco-poco Masuk Rekor Dunia
Sementara itu, salah satu warga binaan lapas yang mengikuti senam Poco-poco, Syamsiar mengaku senang dan gembira mengikuti senam tersebut.
“Ya, selain menyambut Asian Games, juga kami dilatih untuk berolahraga dengan paduan seni untuk menyegarkan badan, terutama untuk menjaga kesehatan badan,” ucapnya.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.