Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minggu Depan, Presiden Jokowi Akan Undang Zohri ke Istana

Kompas.com - 13/07/2018, 19:41 WIB
Aji YK Putra,
Farid Assifa

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo akan mengundang Lalu Muhammad Zohri ke istana merdeka pekan depan, peraih meraih medali emas dalam kejuaraan dunia lari jarak 100 meter U-20 di Finlandia.

“Iya, nanti minggu depan (diundang ke istana),” kata Jokowi saat kunjungan kerja di Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (13/7/2018).

Jokowi mengatakan, prestasi gemilang yang ditorehkan Zohri menjadi penyemangat tersendiri bagi para atlet nasional untuk berprestasi di Asian Games yang akan berlangsung pada (18/8/2018) mendatang.

Oleh karena itu, Jokowi optimistis bahwa Indonesia akan mendapatkan emas saat Asian Games nanti.

"Saya kira sekali lagi ini menjadi modal kita untuk lebih semangat lagi meraih tambahan emas di lari 100 meter,” ujarnya.

Baca juga: Zohri Berpesan agar Rumah Sederhana Milik Keluarganya Tidak Diubah

Pembangunan rumah untuk Zohri di Lombok, menurut Jokowi, adalah sebagai ungkapan terima kasih masyarakat Indonesia, karena siswa kelas 3 SMA itu telah membawa nama baik negara ke mata dunia.

"Itu sebagai ungkapan rasa bangga seluruh rakyat Indonesia. Jadi tadi pagi telah saya perintah Menteri PU untuk membangun (merenovasi) rumahnya Zohri. Saya bangga, kita bangga, seluruh masyarakat bangga atas prestasi yang telah dicapai oleh Lalu Muhammad Zohri dari NTB," ucapnya.

Baca juga: Jokowi Instruksikan Bangun Rumah Layak untuk Zohri

Kompas TV Lalu Muhamad Zohri adalah orang Indonesia pertama yang meraih medali emas dalam kejuaraan lari dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com