Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabut Pekat Selimuti Bandara Kuala Namu, 8 Penerbangan Ditunda

Kompas.com - 16/06/2016, 12:52 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha

Penulis

DELISERDANG, KOMPAS.com - Akibat kabut pekat menyelimuti Kuala Namu Internasional Airport (KNIA), sejumlah penerbangan terpaksa gagal terbang atau ditunda.

Bahkan operasional bandara sempat ditutup selama satu jam pada Kamis (16/6/2016).

Plt Manajer Humas dan Protokoler KNIA, Wisnu Budi Setianto mengatakan, penutupan operasional bandara terjadi pada pukul 07.24 WIB hingga 08.24 WIB. Pasalnya, jarak pandang (visibility) akibat kabut hanya 200 meter.

"Tadi sempat operasional bandara kita tutup karena visibility terlalu berbahaya untuk penerbangan," kata Wisnu.

Akibat kabut ini, delapan penerbangan mengalami penundaan, yaitu penerbangan menuju Singapura, Penang, Pekan Baru, Silangit, Jakarta, Sibolga dan Gunungsitoli. Sedangkan tiga penerbangan lainnya dijadwal ulang.

"Penerbangan menuju Aceh dan Batam dibatalkan atau ditunda. Pembatalan karena jarak pandang yang terbatas. Syukurnya, penundaan ini tidak memicu gejolak para calon penumpang, sebab sebelumnya penumpang sudah diberitahukan. Pembatalan lebih disebabkan faktor cuaca. Penumpang dapat memahami dan telah di-handle dengan baik oleh airlines," ujar Wisnu.

Setelah dibuka kembali sekitar pukul 08.24 WIB, cuaca sudah mulai membaik dengan jarak pandang mencapai 1.200 meter.

"Setelah dibuka sampai saat ini semuanya sudah berjalan normal," pungkasnya.

Sampai berita ini diturunkan, cuaca Kota Medan terlihat mendung dan berkabut.

"Dari pagi tak nampak matahari, mendung atau kabut ini. Atau asap? Jangan sampai lah asap datang lagi, tak pulang kampung nanti yang udah pesan tiket pesawat jauh-jauh hari itu. Kami aja udah booking tiket ke Solo sejak Mei lalu," ucap ibu Rara, warga Sei Sikambing, Medan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com