Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maling Motor di Kantor Bupati Terekam CCTV

Kompas.com - 11/02/2014, 12:14 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

BREBES, KOMPAS.com — Aksi pencurian sepeda motor di halaman parkir kantor Bupati Brebes, Jawa Tengah, terekam kamera closed circuit television (CCTV). Sepeda motor yang dicuri adalah milik mantan anggota DPRD Brebes, Imron Adami Adji.

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun di lokasi kejadian, sepeda motor milik mantan anggota Dewan dari Fraksi PKB periode 2004-2009 ini adalah Honda Vario berwarna jingga dengan pelat nomor polisi G 4706 QJ. 

Kepala Sub-Bagian Humas Brebes Lusiana Indira Isni mengatakan, kasus hilangnya sepeda motor yang diparkir di halaman kantor Bupati bukan menjadi tanda bahwa situasi tidak aman.

Sebab, selain terdapat penjagaan oleh Satpol PP, juga terpasang kamera CCTV di sudut-sudut kantor itu. "Kejadian kemarin, Senin (11/2/2014), tapi yang jelas kantor Bupati Brebes aman-aman saja. Semua pihak sudah berusaha agar tidak ada kejadian seperti itu," tutur Lusi di kantornya, Selasa (11/2/2014).

Menurut Lusi, kasus ini sudah dalam penanganan Kepolisian Resor Brebes. Sebelumnya, bahkan pernah mobil salah seorang jurnalis dibobol kacanya, hingga kamera serta laptop di dalamnya raib.

"Dari bagian Humas hanya bisa mengimbau tamu agar tetap waspada dan berhati-hati karena kejahatan bisa dilakukan oleh siapa pun dan kapan saja," tutupnya.

Dalam rekaman CCTV, aksi pencurian sepeda motor dilakukan oleh dua orang yang memakai jaket dan celana coklat yang terus mondar-mandir. Adapun aksi pencurian sepeda motor itu hanya memakan waktu satu menit.

Salah seorang anggota Satpol PP, Imam, mengatakan, untuk mengantisipasi kejadian serupa, kini penjagaan diperketat untuk memantau masuk dan keluarnya kendaraan di kantor Bupati. "Sekarang, pintu masuk dan keluar ada penjagaan," kata Imam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com