Salin Artikel

Penumpang Bus Terlempar Keluar Usai Ditabrak Kereta Api di OKU Timur, Ini Kronologinya

Kejadian ini mengakibatkan satu penumpang tewas dan 25 orang luka-luka.

Kronologi yang dihimpun oleh PT KAI, peristiwa itu berawal saat bus melaju dari arah Belitang, OKU, dan diduga menerobos pelintasan.

"Pelintasan tersebut merupakan pelintasan yang telah KAI pasangkan palang pintu manual yang saat ini dijaga masyarakat sekitar secara swadaya," kata Manajer Humas PT KAI Divre IV Tanjung Karang, Azhar Zaki Assjari, dalam keterangan tertulis, Minggu sore.

Secara bersamaan, melaju KA Rajabasa dari arah Lampung dengan tujuan Kertapati.

Sebelum kecelakaan, masinis telah membunyikan semboyan 35 atau klakson secara berulang.

"Namun, tidak diindahkan oleh pengemudi bus sehingga temperan tidak bisa dihindari," kata Azhar.

Masinis juga sudah berusaha menghentikan laju kereta sebelum benturan terjadi.

Namun, karena jarak yang sudah dekat, bus akhirnya tertabrak dan terseret sekitar 50 meter.

Sementara, Yoga, penjaga perlintasan, mengatakan, sebelum kecelakaan, bus Putra Sulung tiba-tiba terhenti di pelintasan yang sedang dijaga. Ketika bus terhenti, KA Rajabasa belum terlihat.

"Mobil bus itu setop. Saya tanya sopirnya kenapa setop. Begitu saya tanya, dia diam," ujar Yoga, dikutip dari YouTube Kompas TV, Minggu.

"Begitu ada kereta, dia berusaha memasukkan gigi (persneling)," ucapnya.

Sukarelawan penjaga pelintasan lainnya, Anton, mengatakan, tabrakan berlangsung cepat.

Sewaktu klakson kereta terdengar, Anton berteriak ke sopir agar segera memajukan busnya.

"Kejadiannya sangat cepat dan tabrakan tidak bisa dihindari. Bahkan, ada sekitar lima orang penumpang terpental keluar dari bus," ungkapnya, dilansir dari Antara.

Kesaksian penumpang

Salah satu penumpang bus, Yono, mengatakan, bus tiba-tiba terhenti di tengah pelintasan.

Penumpang panik lalu berhamburan keluar dari bus sebelum ditabrak kereta.

Yono yang duduk di baris kanan bus, selamat. Namun, dia mengalami luka di kaki dan kepala serta syok.

"Trauma, Mas. Badan saya lemas semua, tapi alhamdulillah saya selamat," ucapnya.

Sementara, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) OKU Timur AKBP Dwi Agung Setyono, mengatakan, usai kecelakaan, sopir dan kernet bus kabur.

Polisi kini sedang mencari keberadaan mereka.

(Penulis: Kontributor Lampung Tri Purna Jaya, Kontributor Palembang Aji YK Putra, | Editor: Reza Kurnia Darmawan, Andi Hartik), Kompas TV, Antara)

https://regional.kompas.com/read/2024/04/22/143331778/penumpang-bus-terlempar-keluar-usai-ditabrak-kereta-api-di-oku-timur-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke