Salin Artikel

Ambil Sandal, Bocah 9 Tahun di Kubu Raya Tewas di Kolam Galian

Kapolsek Batu Ampar Ipda Fahru Ahmad mengatakan, korban GN tergelincir bersama temannya YS (9) saat hendak mengambil sandal mereka yang masuk ke kolam.

"Saat ini korban sudah dikebumikan, kami sudah melakukan imbauan dan koordinasi dengan pihak perusahaan untuk menutup lubang galian tersebut, agar kejadian serupa tidak terulang," kata Fahru dalam keterangan tertulis, Senin (1/4/2024).

Kolam untuk selokan warga

Fahru menerangkan, peristiwa tersebut terjadi Sabtu (30/3/2024).

Saat itu korban GN dan temannya YS mau mengambil sandal yang jatuh di dalam kolam di belakang asrama PT FSL Cabang Andok.

"Setelah berhasil mendapatkan sendalnya, korban berusahan naik ke atas dibantu temannya, namun tanah pijakannya runtuh,” kata dia.

Teman korban, YS berhasil selamat dan pergi mencari bantuan warga.

Sebagaimana diketahui, kolam tersebut dibuat untuk selokan bagi warga asrama karyawan.

“Korban ditemukan tewas setelah sempat dicari warga di dalam kolam,” pungkasnya.

https://regional.kompas.com/read/2024/04/01/195908378/ambil-sandal-bocah-9-tahun-di-kubu-raya-tewas-di-kolam-galian

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke