Salin Artikel

Manajemen Pengasuh yang Diduga Aniaya Anak Selebgram Malang Minta Maaf

Manajemen menyesalkan atas terjadinya aksi penganiayaan yang diduga dilakukan oleh pengasuh tersebut.

"Dalam kasus yang menimpa ibu @emyaghnia dan putri Cana, Val The Consultant meminta maaf dan sangat menyesalkan kejadian tersebut. Kami secara tegas tidak menoleransi segala bentuk kekerasan dalam pengasuhan anak," tulis akun @val_theconsultant.

Val The Consultant menyebutkan, tindakan yang dilakukan pelaku berinisial IPS (27) tersebut sudah merusak citra perusahaan.

Selain itu, tersangka juga merugikan para pekerja di sana.

"Kejadian ini tentu saja mencoreng salah satu nilai yang telah ditanamkan pada pelayanan kami selama ini. Kejadian ini pun tentu saja merugikan citra ribuan pekerja kami lainya," jelasnya.

"Karena itu kami sebagai perusahaan yang bergerak di bidang penyalur pengasuhan anak, turut mendukung penyelesaian kasus yang terjadi dan siap membantu proses hukum sebagaimana mestinya," tambahnya.

Kantor Val The Consultant terlihat sepi

Val The Consultant berpendapat, pengasuh anak seharusnya menjadi seseorang yang bisa diadalkan. Terutama ketika orang tuanya tengah bekerja di tempat yang jauh dari rumah.

"Pengasuh anak sejatinya bisa menjadi orang yang dipercaya dan diandalkan apalagi ketika orangtua sedang tidak ada di rumah. Untuk para pekerja kami yang sedang menjalankan tugas, lakukan dengan hati dan senantiasa berpegang teguh pada prinsip bahwa bekerja adalah sama halnya dengan ibadah," tutupnya.

Sementara itu, berdasarkan pantauan Kompas.com, kantor Val The Consultant yang berada di salah satu perumahan di Jalan Kalisari Permai, Mulyorejo, Surabaya tersebut terlihat sepi dan hanya ada beberapa orang di bangunan itu.

Tampak kantor bercat putih tersebut seperti bangunan rumah yang ada di sekitar lokasi.

Tidak terlihat sama sekali plakat ataupun papan yang menunjukan tulisan Val The Consultant.

Akan tetapi, terlihat di depan kantor tersebut ada sebuah mobil berwarna putih yang bertuliskan Val The Consultant. Namun, tak lama kendaraan tersebut pun meninggalkan lokasi.

Seorang perempuan yang mengaku menjadi pembantu di rumah tersebut mengatakan, salah satu staf Val The Consultant yang berada di lokasi enggan memberikan keterangan.

"Ibu enggak berkenan, belum bisa diwawancarai, maaf. Benar-benar enggak bisa mohon maaf, ini dia staf (Val The Consultant)," kata perempuan tersebut ketika ditemui di lokasi, Sabtu (30/3/2024).

Selain itu, perempuan tersebut juga enggan menjawab terkait potensi pemanggilan pemilik Val The Consultant, ke Polres Malang terkait kasus yang menjerat salah satu anak buahnya itu.

"Maaf enggak bisa mas. (Terkait pemanggilan pemilik perusahaan) maaf itu juga enggak bisa, maaf," jelasnya.

Kemudian, perempuan tersebut langsung menutup pagar kantor setelah awak media meninggalkan lokasi.

Diberitakan sebelumnya, Polresta Malang Kota, pada Sabtu (30/3/2024), mengungkap kasus penganiayaan anak dari selebgram asal Malang, Emy Aghnia yang dilakukan pengasuhnya.

Pelaku berinisial IPS (27), yang sebelumnya sudah ditetapkan sebagai tersangka.

Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto mengatakan, ayah kandung korban berinisial RA melaporkan peristiwa tersebut pada Jumat (29/3/2024) pukul 13.00 WIB.

Menerima laporan tersebut, polisi kemudian mengamankan pelaku di salah satu perumahan elite di Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang.

"Untuk saksi yang sudah dimintai keterangan 4 orang, beserta ayah dan ibunya, serta 2 orang pekerja di rumah tersebut," kata Buher, sapaan akrabnya, pada Sabtu (30/3/2024).

Sebagai informasi, korban merupakan anak perempuan berinisial JAP berusia 3,5 tahun.

Pelaku diketahui melakukan pemukulan, menjewer dan bahkan menindih korban. Peristiwa ini terjadi pada Kamis (28/3/2024) pukul 04.18 WIB.

https://regional.kompas.com/read/2024/03/30/202617578/manajemen-pengasuh-yang-diduga-aniaya-anak-selebgram-malang-minta-maaf

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke