Salin Artikel

Ita Isyaratkan Mundur dari Bursa Pilkada Kota Semarang, Ini Alasannya

Ita, sapaan akrabnya mengatakan jika keputusan ini dikarenakan pertimbangan keluarga.

Dia menceritakan jika sejak lulus kuliah dan menjadi seorang ibu, tidak pernah fokus untuk memikirkan keluarganya. Dia mengaku terus bekerja dan merasa kurang memberikan kasih sayangnya sebagai seorang ibu kepada anaknya.

Bahkan anak tunggalnya yakni Muhammad Faras Razin Pradana atau Juon yang kini sudah bekerja sebagai dokter, sampai meminta dirinya untuk lebih beristirahat. 

“Saat ini dia (Juon) sedang (menempuh pendidikan untuk ambil) spesialis, dia minta untuk saya berhenti. Dan seorang ibu pastinya ingin mendengar anaknya,” ujarnya Mbak Ita dalam keterangannya, Jumat (23/2/2024).

Dia pun kini hanyafokus untuk menyelesaikan tanggungjawabnya sampai masa jabatannya berakhir sebagai Wali Kota Semarang.

Dia mengaku masih ada pekerjaan yang harus diselesaikan di periode 2024.

“Saya dari hati yang terdalam, pertama ingin menyelesaikan tugas-tugas saya sampai selesai. Banyak tugas yang mungkin sampai 2024 ini selesai. Kedua izinkan saya akan fokus pada keluarga,” terangnya.

“Tapi juga nanti mungkin saya kembalikan lagi ke partai. Tapi kalau dari saya, saya ingin fokus kepada keluarga. Sudah cukup pengabdian saya sebagai profesional," paparnya.

Menurutnya, sudah cukup baginya untuk menyumbangkan tenaga, pikiran, energi, kepada masyarakat.

"Dan izinkan saya setelahnya fokus untuk keluarga dan anak saya," imbuh Ita.

https://regional.kompas.com/read/2024/02/23/193534078/ita-isyaratkan-mundur-dari-bursa-pilkada-kota-semarang-ini-alasannya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke