Salin Artikel

Kondisi 40 Anggota KPPS Cilacap yang Keracunan Makanan Bimtek Membaik

CILACAP, KOMPAS.com - Sebanyak 40 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, diduga mengalami keracunan makanan usai mengikuti bimbingan teknis (bimtek).

Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilacap Divisi Sumber Daya Manusia, M Mughni mengatakan, sebagian besar KPPS yang mengalami keracunan hanya menjalani rawat jalan.

Saat ini kondisi mereka sudah membaik.

"Informasi terbaru ada 15 orang yang masih dirawat," kata Mughni kepada wartawan, Selasa (30/1/2024).

Rinciannya, di Puskesmas Wanareja 1 sebanyak sembilan orang, Rumah Sakit Raffa Majenang (2), Klinik Eta Medika (2) dan sisanya di tempat praktik mandiri perawat.

Menurut Mughni, dari hasil pengecekan tadi pagi, KPPS yang dirawat kondisinya telah membaik.

"Kondisinya sudah membaik, semakin sehat. Mereka semangat siap menjalankan tugas, mudah-mudahan cepat pulih," ujar Mughni.

Mughni mengatakan, seluruh biaya pengobatan para anggota KPPS yang mengalami keracunan akan ditanggung pemerintah.

"Biaya semua ditanggung pemerintah," kata Mughni.

Diberitakan sebelumnya, puluhan anggota KPPS di Desa Majingklak, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, diduga mengalami keracunan makanan usai bimtek.

Kegiatan bimtek dibagi dalam dua sesi, yaitu pada Jumat (26/1/2024) dan Sabtu (27/1/2024). Namun yang mengalami keracunan, kata Mughni, merupakan peserta bimtek pada hari Sabtu.

https://regional.kompas.com/read/2024/01/30/150332178/kondisi-40-anggota-kpps-cilacap-yang-keracunan-makanan-bimtek-membaik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke