Salin Artikel

Sempat Dibawa Paksa, Pengungsi Rohingya Sudah Kembali ke Tempat Penampungannya di Banda Aceh

Para pengungsi itu tampak mulai merapikan kembali terpal yang menjadi alas untuk mereka berbaring dan tinggal sementara.

Pengungsi Rohingya itu diangkut kembali ke gedung BMA subuh tadi. Saat ini polisi juga terlihat berjaga-jaga di lokasi sekitaran imigran tersebut.

"Iya tadi subuh diantar lagi ke sini (BMA)," kata salah seorang satpam BMA.

Sementara itu salah seorang pengungsi Rohingya, Muhammad Ridwan, mengaku dirinya tidak mengetahui maksud aksi di balik pengusiran mereka dari gedung BMA tersebut.

"Kami tidak mengerti kenapa mereka (pendemo) berbuat seperti ini kepada kami," katanya saat ditemui awak media, Kamis (28/12/2023).

Ridwan mengatakan, dampak aksi dilakukan mahasiswa itu anak-anak dan perempuan terkejut dan sangat ketakutan.

"Anak-anak dan perempuan takut, mereka khawatir. Kami di sini juga hanya menginginkan perdamaian," ucapnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/12/28/143205978/sempat-dibawa-paksa-pengungsi-rohingya-sudah-kembali-ke-tempat

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke