Salin Artikel

Beli Tempoyak di Pasar Flamboyan Pontianak, Anies: Harga-harga Sekarang Tinggi

PONTIANAK, KOMPAS.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan menggelar kampanye di Kota Pontianak, Kalimantan Barat (Kalbar), Selasa (26/12/2023).

Anies tiba sekitar pukul 08.30 WIB dan langsung menyusuri Pasar Flamboyan Pontianak.

Di pasar tradisional terbesar di Kalbar itu, Anies menyapa warga yang membludak. Ia juga terlihat membeli ikan dan tempoyak.

“Tadi saya ke pasar, harga-harga sekarang tinggi. Saatnya perubahan,” kata Anies dalam orasinya di depan pasar.

Anies nenyampaikan, jika terpilih sebagai presiden, pemerintahannya tidak ingin membiarkan ibu-ibu kerepotan dan kesulitan dalam belanja.

“Kita ingin Indonesia makmur untuk semua. Jangan sampai makmur sebagian,” ucap Anies.

Usai dari pasar, eks Gubernur DKI Jakarta ini dijadwalkan bakal meresmikan "Kampung Anies" yang berada di kawasan Benua Melayu Laut, Pontianak.

Berikutnya, Anies Baswedan melanjutkan perjalanannya ke Wisma Keuskupan Agung Pontianak. Ia diagendakan bersilaturahmi bersama Uskup Kalbar dalam perayaan Natal.

Terakhir, eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) ini bakal bertemu dengan anak muda dan generasi Z di Aming Coffee Podomoro, Kota Pontianak.

Capres yang diusung Koalisi Perubahan ini akan melakukan dialog dengan masyarakat di Kota Pontianak dalam acara "Desak Anies".

https://regional.kompas.com/read/2023/12/26/122441078/beli-tempoyak-di-pasar-flamboyan-pontianak-anies-harga-harga-sekarang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke