Salin Artikel

Buntut Ibu Hamil Terkena Peluru Nyasar Polisi, Kapolres Minta Maaf, Propam Turun Tangan

KOMPAS.com - Seorang ibu hamil di Kabupaten Tanjung Jabung (Tanjab) Barat, Jambi, terkena peluru nyasar, Minggu (17/12/2023) sore.

Peristiwa itu dialami Ubay Dila. Dia terkena peluru saat polisi menangkap kurir narkoba di Kuala Tungkal, Kelurahan Tungkal IV kota, Kecamatan Tungkal Ilir, Tanjab Barat.

Buntut kejadian tersebut, Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Tanjab Barat AKBP Padli meminta maaf kepada keluarga korban.

"Kami tidak ada kesengajaan untuk nembak orang, kami sampaikan permohonan maaf ke suaminya dan ibunya, bahwa kami bertanggung jawab sepenuhnya," ujarnya, Senin (18/12/2023) dikutip dari Tribunnews.

Namun, pelaku melakukan perlawanan, sehingga polisi terpaksa melepaskan tembakan peringatan ke udara.

"Saat tembakan kedua, seorang tersangka menangkap tangan polisi, sehingga letupan senjata mengenai kusen pintu dan mantul mengenai perempuan yang dekat dengan kejadian,” ucapnya.

Lantaran terkena peluru nyasar, korban yang tengah hamil enam bulan itu ambruk. Ia tertembak di kaki kiri.

Perempuan yang bekerja sebagai pegawai rumah makan tersebut lantas dibawa ke rumah sakit.

Menurut Padli, korban saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara, Jambi. Korban dikabarkan menjalani operasi pada Senin.

"Alhamdulillah kondisi korban sudah membaik," ungkapnya.


Soal kandungan korban, Padli menuturkan, berdasarkan pemeriksaan dokter, kondisi ibu hamil dan bayinya stabil.

Kasus ibu hamil terkena peluru nyasar ini kini sedang diinvestigasi tim Profesi dan Pengamanan (Propam) Kepolisian Daerah (Polda) Jambi.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Jambi Kombes Pol Mulia mengungkapkan, jika anggota Polres Tanjab Barat terbukti melakukan pelanggaran prosedur operasional standar (SOP), ada sanksi yang menanti.

"Bila ditemukan pelanggaran SOP, tentunya akan diberikan sanksi disiplin atau kode etik yang berlaku," tuturnya, Senin, dilansir dari Tribunnews.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Suwandi | Editor: Reni Susanti)

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Ibu Hamil Terkena Peluru Nyasar, Propam Polda Jambi Sanksi Tegas Anggota Jika Langgar SOP; dan Ibu Hamil Tertembak Saat Polisi akan Menangkap Bandar Narkoba, Kapores Tanjabbar Minta Maaf

https://regional.kompas.com/read/2023/12/19/134614778/buntut-ibu-hamil-terkena-peluru-nyasar-polisi-kapolres-minta-maaf-propam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke