Salin Artikel

Periksa Saluran Irigasi, Seorang Kakek di Semarang Jadi Korban Begal

UNGARAN, KOMPAS.com - Seorang kakek yang hendak mengecek saluran irigasi menjadi korban pembegalan. Selain mengalami luka akibat sabetan senjata tajam, korban juga kehilangan sepeda motornya.

Kapolsek Tengaran Polres Semarang AKP Supeno mengatakan peristiwa tersebut terjadi Minggu (10/12/2023) sekira pukul 04.00 WIB.

"Korban bernama Mubasir (57) warga Desa Timpik Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang," ungkapnya, Senin (11/12/2023).

Korban hendak mengecek saluran irigasi di pintu air Padas Porot yang berada di Desa Duren Kecamatan Tengaran guna memastikan aliran ke sawah di wilayahnya.

Kemudian datang dua orang tidak dikenal mengendarai sepeda motor jenis matic.

"Korban didatangi pelaku berjumlah dua orang, menurut penuturan korban yang mendatangi korban adalah orang yang membonceng. Pertama pelaku meminta ponsel dan dompet korban, karena tidak diberi selanjutnya pelaku mengeluarkan senjata tajam seperti pedang sepanjang kurang lebih 30 centimeter," jelas Supeno.

Merasa terancam, korban berusaha membela diri dengan menghindar. Namun Honda Supra 125 dengan nomor AD 4176 HW sempat dikuasai pelaku.

"Karena ingin mempertahankan kendaraannya, korban terkena senjata tajam milik pelaku pada bagian siku sebelah kiri," kata Supeno.

Pelaku melarikan sepeda motor korban yang di dalam bagasi jok berisi dompet.

"Di dalam dompet ada surat identitas dan STNK, kendaraan dibawa pelaku ke arah Sruwen," paparnya.

Supeno mengungkapkan korban sudah dimintai keterangan penyidik Polsek Tengaran dan telah melakukan olah kejadian perkara di lokasi kejadian.

"Saat ini masih kita tangani untuk kejadian ini, dan kami mengimbau kepada warga untuk lebih berhati hati apabila berpergian malam hari hingga dini hari, jangan berpergian sendiri paling tidak mengajak rekan untuk menemani selama perjalanan atau kegiatan," kata dia.

https://regional.kompas.com/read/2023/12/11/093609478/periksa-saluran-irigasi-seorang-kakek-di-semarang-jadi-korban-begal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke