Salin Artikel

Jokowi Bicara Tantangan yang Dihadapi Dunia Setelah Covid-19

Pernyataan ini disampaikan Presiden Joko Widodo di Auditorium Universitas Tadulako dalam rangka membuka Kongres Nasional Mahasabha XIII Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) Tahun 2023.

"Tiga tahun pandemi kita bersyukur bisa kita lewati dengan baik. Tapi tantangan setelah pandemi bukan sesuatu yang mudah," kata Jokowi, Rabu (30/8/2023).

Jokowi mengatakan, banyak negara di dunia saat ini setelah menghadapi pandemi ekonominya langsung jatuh.

"Saya bertanya sama director managing-nya IMF (International Monetary Fund). Berapa negara yang menjadi pasiennya IMF. Sebanyak 96 negara, hampir separuh negara di dunia ini menjadi pasiennya IMF," ujarnya.

"Artinya tantangan di dunia saat ini semakin tidak mudah. Krisis ekonomi: Bisa mengatasi pandeminya tapi tidak bisa mengatasi ekonominya. Krisis pangan, bisa antasi pandemi tapi pangan harganya di banyak negara naik lebih dari 50 persen, bahkan lebih dari 100 persen, " bebernya di hadapan peserta Kongres Nasional Mahasabha XIII KMHDI.

Temasuk krisis energi, di beberapa negara di Uni Eropa seperti gas, BBM ada yang bahkan naik sampai 700 persen.

"Dan yang tidak kalah menakutkannya adalah perubahan iklim. Dan sekarang dirasakan hampir semua negara. Yang tadinya dingin jadi panas. Dan yang biasanya panas jadi lebih panas. Gelombang panas, super elnino. Sebuah hal yang harus kita sikapi dengan bijak, " ujarnya.

Usai membuka kegiatan Kongres Nasional Mahasabha XIII Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) Tahun 2023, Jokowi dan Ibu Negara Iriana beserta rombongan melanjutkan kunjungannya ke Pasar Masomba di jalan Tanjung Manimbaya, Tatura Utara, Kecamatan Palu Selatan, Kota Palu.

https://regional.kompas.com/read/2023/08/30/184454978/jokowi-bicara-tantangan-yang-dihadapi-dunia-setelah-covid-19

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke