Salin Artikel

Pebalap Jepang Haruki Noguchi Alami Kecelakaan di Sirkuit Mandalika, Dilarikan ke RS

Dalam keterangan resmi Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) Asia, pebalap asal Negeri Sakura tersebut telah dilarikan ke rumah sakit di Nusa Tenggara Barat.

"Dia telah dipindahkan ke rumah sakit setempat untuk perawatan lebih lanjut," tulis FIM dalam keterangan resminya, Minggu (13/8/2023).

"Kami berharap atas dukungan dan doa anda yang baik untuk pemulihan yang cepat dari pengendara kami," lanjutnya.

Menyusul insiden di tikungan ke-10 tersebut, Race 2 Asia Superbike (ASB) 1000 cc seri keempat FIM Asia Road Racing Championship (ARRC) 2023 dihentikan.

Asia Superbike 1000cc seri keempat Idemitsu FIM Asia Road Racing Championsip 2023 dihentikan pada lap ketujuh.

"Setelah (insiden) itu, Asia Superbike 1000cc telah dibatalkan untuk memprioritaskan situasi medis pengendara yang terlibat," ujar FIM dalam keterangan tertulisnya.

Dalam rekaman video, Haruki Noguchi bersama rider Malaysia MD Zaqhwan Zaidi dari pabrikan Honda Asia-Dream Racing With Sowa terpeleset di tikungan 10 Sirkuit Mandalika.

Insiden fatal itu pun tidak bisa terhindarkan. Rupanya Haruki Noguchi tertabrak oleh Rider Malaysia Kasma Daniel Kasmayudin yang berada di posisi keenam tepat di belakang Azlan Shan Kamaruzzaman dari pabrikan BMW M1000 RR.

Setelah menabrak Haruki Noguchi, Kasma Daniel Kasmayudin pun terjungkal hingga terjatuh.

https://regional.kompas.com/read/2023/08/14/105347578/pebalap-jepang-haruki-noguchi-alami-kecelakaan-di-sirkuit-mandalika

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke