Salin Artikel

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Pulau Sebatik Porak Poranda

Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nunukan, mencatat, ada 18 rumah warga di Desa Sei Nyamuk, dan sekitar 7 rumah warga di Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Sebatik Timur, yang atapnya porak poranda bahkan hilang dibawa angin puting beliung.

Camat Sebatik Timur, Andi Jhoni mengatakan, ada sekitar 25 KK yang terdampak, dan kerusakan yang terjadi bervariasi, mulai kerusakan ringan dan kerusakan berat.

"Rata-rata, atap rumah warga semua yang terangkat terbawa angin. Rumah warga di lokasi kejadian rata rata atapnya dari seng," ujarnya, saat dihubungi.

Andi mengatakan, pendataan masih dilakukan, dan tidak ada korban luka ataupun korban jiwa dalam peristiwa ini.

Waktu Subuh, biasanya warga setempat sudah bangun dan mulai beraktivitas. Kebiasaan tersebut, meminimalisir adanya korban.

"Alhamdulillah tidak ada korban. Korban perasaan karena rumahnya rusak saja, dan semoga akan diganti dengan lebih baik," jelasnya.

Camat bersama BPBD dan unsur aparatur desa, sedang melakukan pendataan sebagai dasar Berita Acara untuk pemberian bantuan bagi para korban terdampak.

Nantinya, pemberian bantuan direncanakan kayu reng dan seng, agar benar benar efektif dan dirasakan langsung manfaatnya.

"Semoga tidak lagi terulang kejadian seperti ini. Dan bagi masyarakat Sebatik, mohon kehati-hatian dan kewaspadaannya menghadapi anomali cuaca yang kerap berubah tiba-tiba ini," kata Andi Jhoni.

https://regional.kompas.com/read/2023/08/09/140826078/diterjang-angin-puting-beliung-puluhan-atap-rumah-warga-di-pulau-sebatik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke