Salin Artikel

Presiden Jokowi Kurban 2 Sapi di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

SOLO, KOMPAS.com - Dua ekor sapi kurban milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo, Jawa Tengah (Jateng), telah tiba.

Kedatangan kedua sapi ini pada Selasa (27/6/2023) malam dan Rabu (28/6/2023) dini hari di halaman Masjid Raya Sheikh Zayed Solo.

Sapi pertama berjenis Limosin dengan berat 1,042 ton yang berusia 4 tahun. Presiden Jokowi membelinya dari peternak asal Ungaran, Kabupaten Semarang, Jateng, seharga Rp 159 juta.

Pengelola Masjid Raya Sheikh Zayed Imron Supomo mengatakan, untuk sapi keduanya belum ia ketahui jenis dan beratnya.

Total ada 5 sapi kurban di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo dengan rincian, 2 ekor sapi dari Presiden Jokowi dan 3 ekor dari CSR.

Pemotongan sapi bakal dilaksanakan di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Kelurahan Jagalan, Kecamatan Jebres, Kota Solo, Jateng, pada Kamis (29/6/2023).

"Besok sekitar pukul 10.00 WIB bakal disembelih. Kita memang belum menerima sapi kurban dari masyarakat umum, karena untuk persiapan juga belum banyak," ujarnya, pada Rabu (28/6/2023).

Direncanakan, daging kurban bakal akan dibagikan kepada masyarakat sekitar masjid dengan jumlah sekitar 500 kepala keluarga.

"Pembagian kita sudah koordinasi dengan lingkungan sekitar, nanti kita kasih lingkungan per RT," ucapnya. 

https://regional.kompas.com/read/2023/06/28/201205878/presiden-jokowi-kurban-2-sapi-di-masjid-raya-sheikh-zayed-solo

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke