Salin Artikel

Watu Cenik Wonogiri: Daya Tarik, Harga Tiket, Jam Buka, dan Rute

KOMPAS.com - Watu Cenik Wonogiri terletak di perbukitan Desa Sendang, Kecamatan Wonogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Kawasan Watu Cenik Wonogiri merupakan wilayah perbukitan yang menjadi favorit karena keindahan pemandangan dari ketinggian.

Keindahan Watu Cenik Wonogiri dapat dinikmati terutama pada pada pagi dan sore hari.

Watu Cenik Wonogiri

Daya Tarik Watu Cenik Wonogiri

Watu Cenik Wonogiri merupakan tempat wisata untuk melihat pemandangan alam dari ketinggian.

Ketinggian Watu Cenik Wonogiri sekitar 320 meter di atas permukaan laut.

Pengunjung dapat melihat hamparan luas Kabupaten Wonogiri dengan barisan pegunungan.

Jika melihat ke arah selatan, Waduk Gajah Mungkur terlihat membentang dari utara ke selatan yang sangat indah.

Waduk yang dibangun pada tahun 1976 ini terlihat bagaikan lautan. Keramba nelayan yang terdapat di waduk tersebut terlihat begitu kecil, termasuk perahu yang melintas di permukaan airnya.

Ada sejumlah spot foto yang dapat digunakan oleh pengunjung,selain pemandangan yang dinikmati dari ketinggian.

Tulisan "Watu Cenik" yang berlatar belakang berupa bentang alam waduk dan pegunungan menjadi salah satu spot foto yang diburu pengunjung.

Supaya hasil foto semakin indah, pengelola telah menambahkan pelengkap untuk foto, seperti ornamen berbentuk hati hingga balon udara.

Saat berfoto, pengunjung diminta berhati-hati mengingat lokasi berada di ketinggian.

Pengunjung juga dapat melihat metahari terbit dari ufuk timur  secara lepas tanpa penghalang.

Pada sore hari, suasana terasa lebih menenangkan dengan sinar matahari sore, apalagi dengan adanya semilir angin.

Matahari tenggelam tidak terlihat karena terhalang pegunungan yang berbaris memanjang, namun pengunjung tidak akan kehilangan suasana sunset di tempat tersebut.

Watu Cenik berasal dari bahasa Jawa yang berarti watu artinya batu dan cenik artinya pating cenik atau batu kecil yang tersusun dekat dan di atas batu besar.

Nama tersebut sudah ada sejak zaman dahulu.

Harga Tiket Watu Cenik Wonogiri

Bagi pengunjung yang akan menikmati wisata Watu Cenik Wonogiri akan dikenakan tiket masuk sebesar Rp 5.000 per orang.

Tiket tersebut dapat berlaku di tiga lokasi tempat wisata, yaitu Watu Cenik, Puncak Joglo, dan Menara Pandang Sokogunung.

Semua tempat wisata tersebut berada di bawah pengelolaan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Sendang.

Harga tiket dapat berubah sewaktu-waktu.

Jam Buka Watu Cenik Wonogiri

Watu Cenik Wonogiri mulai buka pada pukul 07.00 - 18.00 WIB.

Rute Watu Cenik Wonogiri

Jarak tempuh Watu Cenik Wonogiri dari pusat Wonogiri sekitar 9,2 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih 20 menit.

Perjalanan akan melalui Jalan Raya Pracimantoro-Wonogiri Jl Pemuda II, Jl Kartini, Jl Raya Wonogiri, Jl Raya Wonogiri-Pracimantoro, dan Watu Cenik Wonogiri.

Sumber:

Google Maps, www.tribunnewswiki.com dan sendang-wonogiri.desa.id

https://regional.kompas.com/read/2023/06/17/192320978/watu-cenik-wonogiri-daya-tarik-harga-tiket-jam-buka-dan-rute

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke