Salin Artikel

Berikut Jadwal PPDB SMA dan SMK Negeri di Jawa Tengah

SEMARANG, KOMPAS.com- Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jateng menyiapkan empat jalur untuk Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMA/SMK.

Di antaranya jalur zonasi, afirmasi, jalur perpindahan tugas orangtua/wali, dan jalur prestasi.

Hal itu disampaikan Kepala Disdikbud Jateng, Uswatun Hasanah, sebagaimana tertuang di Juknis PPDB Jateng tahun ajaran 2023/2024.

 “Sekarang pendaftaran belum dibuka, tunggu nanti Insya Allah Selasa akan ada paparan sosialisasi terlebih dahulu,” tutur Uswatun saat dihubungi Kompas.com, Jumat (2/6/2023).

Untuk kelancaran penyelenggaraan PPDB SMA Negeri dan SMK Negeri Tahun Ajaran 2023/2024 di Provinsi Jawa Tengah diatur dengan jadwal sebagai berikut:

1. Penetapan Zonasi: Tanggal 15 Mei 2023

2. Pengumuman PPDB: Tanggal 12 Juni 2023

3. Pengajuan akun dan verfikasi berkas: Tanggal 15 s.d 23 Juni 2023

• Pengajuan akun secara dari pukul 00.00 s.d 23.00 WIB setiap harinya sesuai jadwal.

• Verifikasi berkas (setelah pengajuan akun) mulai 15 Juni – 23 Juni 2023 di SMAN atau SMKN di Jawa Tengah. Jam Layanan : hari Senin – Kamis pukul 08.00 s.d 15.30 WIB, Istirahat pukul 12.00 – 13.00 WIB, dan hari Jumat pukul 08.00 s.d 15.00 WIB, Istirahat pukul 11.30 -13.00 WIB.

• Dibuka mulai tanggal 15 Juni 2023 pukul 00.00 WIB hingga tanggal 27 Juni 2023 pukul 15.30 WIB.

• Verifikasi berkas dilaksa[1]nakan pada jam kerja di Satuan Pendidikan SMA Negeri/SMK Negeri.

4. Aktivasi Akun: • Tanggal 15 – 27 Juni 2023, dapat dilakukan secara daring pukul 00.00 – 23.00 WIB

• Khusus tanggal 27 Juni 2023, ditutup pada pukul 15.30 WIB.

5. Pendaftaran dan perubahan pilihan : Tanggal 23 – 27 Juni 2023.

• Secara daring mulai tanggal 23 Juni 2023 pukul 06.00 WIB s.d pukul 23.59 WIB.

• Khusus tanggal 27 Juni 2023, pendaftaran ditutup pada pukul 17.00 WIB

6. Masa Tenang: Tanggal 28 s.d 29 Juni 2023

7. Pengumuman Hasil: Tanggal 30 Juni 2023, selambatnya pukul 23.55 WIB

8. Daftar Ulang: Tanggal 3 s.d 6 Juli 2023

9. Awal Tahun Ajaran Baru 2023/2024: Tanggal 17 Juli 2023

https://regional.kompas.com/read/2023/06/02/172024778/berikut-jadwal-ppdb-sma-dan-smk-negeri-di-jawa-tengah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke