Salin Artikel

Pria yang Sandera Bayinya Sendiri di Makassar Dibebaskan Polisi, Ini Alasannya

MAKASSAR, KOMPAS.com - Pria berinisial T (39) yang diduga mengalami depresi berat hingga tega menyandera bayi perempuannya sendiri dengan senjata tajam kini telah dibebaskan polisi.

Kapolsek Manggala Kompol Syamsuardi mengatakan, T dibebaskan atas permintaan keluarganya sendiri yang akan membawa T untuk pemeriksaan kejiwaan.

"Kami serahkan ke keluarganya, katanya dia (pihak keluarga) yang mau bawa berobat," kata Syamsuardi, kepada Kompas.com saat dikonfirmasi, pada Kamis (25/5/2023).

Hasil pemeriksaan polisi, T diduga mengalami stres berat usai dipecat dari tempatnya bekerja.

Selama ini, T memang tulang punggung keluarganya dan harus membiayai tiga orang anaknya.

"Sementara kami lihat perkembangannya, karena yang bersangkutan dalam keadaan stres berat," ucap dia.

Meski sudah dikembalikan ke rumahnya, polisi masih tetap melakukan pemantauan terhadap T, guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan kembali terjadi.

"Iya pasti, tetap kami pantau, mengantisipasi adanya hal yang tidak diinginkan terjadi," pungkas dia.

T diamankan polisi usai nekat menyandera anak perempuannya yang masih berusia 2 bulan. Atas perbuatannya, warga sekitar rumahnya pun dibuat geger dan panik.

Peristiwa itu terjadi di kediaman T yang terletak di bilangan Jalan Baruga Raya, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Rabu (24/5/2023) pukul 14.30 Wita.


T mengancam akan membunuh sang bayi dengan senjata tajam dan balok yang digenggamnya.

Saat itu, istri T sedang berada di luar rumah. Sementara T mengunci pintu rumahnya dari dalam.

Mendapatkan laporan dari warga, personel dari Polsek Manggala pun langsung ke lokasi.

Satu jam lebih proses evakuasi dramatis dilakukan polisi. Pintu rumah T bahkan di gerinda agar petugas bisa masuk ke dalam.

Beberapa petugas juga harus memanjat atap rumah, untuk dapat masuk melalui pintu lantai dua rumah.

Beruntung, dalam peristiwa menegangkan itu tidak ada korban jiwa, sang bayi mungil dapat diselamatkan dalam kondisi sehat.

https://regional.kompas.com/read/2023/05/25/054217878/pria-yang-sandera-bayinya-sendiri-di-makassar-dibebaskan-polisi-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke