Salin Artikel

Setelah 4 Bulan Diburu, 2 Perampok Gunakan Airsoft Gun di Pekanbaru Ditangkap

Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Pekanbaru menangkap dua orang pelaku.

Kapolresta Pekanbaru Kombes Jefri Ronald Parulian Siagian mengatakan, kedua pelaku berinisial ZH (22) alias Heri dan ZF (35).

Mereka memiliki peran masing-masing dalam menjalankan aksi kriminal.

"ZH merupakan tersangka utama sekaligus eksekutor dalam aksi perampokan. Sedangkan ZF berperan sebagai penyedia senjata airsoft gun untuk ZH. Airsoft gun disewa ZH Rp 1 juta," ungkap Jefri kepada wartawan saat konferensi pers di Mapolresta Pekanbaru, Jumat (19/5/2023) sore.

Jefri menjelaskan, petugas awalnya menangkap ZH pada Rabu (17/5/2023), sekitar pukul 03.00 WIB, di Kabupaten Padang Lawas, Provinsi Sumatera Utara.

Pelaku ditangkap setelah lebih kurang empat bulan diburu polisi.

Pada saat ditangkap, pelaku malah nekat melakukan perlawanan, sehingga petugas memberikan tembakan yang mengenai kedua kakinya.

"Pelaku ZH terpaksa ditembak petugas lantaran melawan saat akan ditangkap," sebut Jefri.

Setelah dilakukan pengembangan, lanjut dia, tim yang dipimpin Kasatreskrim Polresta Pekanbaru Kompol Andrie Setiawan, menangkap satu lagi pelaku, yaitu ZF.

Pelaku ZF seorang supir travel itu, ditangkap di wilayah Kecamatan Tapung Hulu, Kabupaten Kampar.

"Pelaku ZF ditangkap saat hendak membawa penumpang menuju ke Kabupaten Rokan Hulu," kata Jefri.

Lalu, petugas membawa kedua pelaku dengan barang bukti airsoft gun, sepeda motor dan pakaian pelaku.


Jefri menambahkan, kedua pelaku dijerat dengan Pasal 365 dan atau 368 KUHPidana. Ancaman hukuman 9 tahun penjara.

Diberitakan sebelumnya, perampok beraksi di gerai BRI Link di Jalan Muhajirin, Kelurahan Sidomulyo Barat, Kecamatan Bina Widya, Kota Pekanbaru, Riau, Minggu (19/2/2023), sekitar pukul 08.30 WIB.

Aksi pelaku terekam kamera CCTV. Tampak seorang pria turun dari sepeda motor, lalu menodongkan senjata api kepada seorang karyawan BRI Link.

Pada saat beraksi, pelaku memakai helm dan jaket hitam. Pelaku membawa kabur uang Rp 17 juta milik korban.

Atas kejadian itu, korban melapor ke Polresta Pekanbaru.

https://regional.kompas.com/read/2023/05/19/171657378/setelah-4-bulan-diburu-2-perampok-gunakan-airsoft-gun-di-pekanbaru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke