Salin Artikel

Arus Balik Lebaran, "One Way" Mulai Diterapkan di Tol Kalikangkung hingga Cikampek

KOMPAS.com - Memasuki momen arus balik Lebaran 2023, rekayasa lalu lintas one way atau satu arah mulai diterapkan di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung hingga Cikampek, Senin (24/4/2023).

Penerapan one way di GT Kalikangkung dibuka oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy.

Ia mengatakan, karena perjalanan dari Kalikangkung hingga Cikampek cukup panjang, Muhadjir meminta agar para pemudik menyiapkan kartu uang elektronik untuk transaksi di gardu tol.

Selain itu, Muhadjir juga mengimbau pemudik agar beristirahat bila merasa lelah.

"Kalau sangat lelah, sebaiknya keluar dulu ke exit tol terdekat, lalu beristirahat, kemudian masuk lagi ke tol," ujarnya, Senin, dikutip dari Antara.

Sementara itu, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi mengimbau pemudik yang sudah masuk jalur B untuk tidak berpindah ke jalur A yang lebih longgar.

"Ini untuk kelancaran bersama," ucapnya.

Prosesi penerapan one way ini berlangsung pada Senin pukul 14.45 WIB. Selain dua nama di atas, hadir pula dalam acara itu Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Dilansir dari akun Instagram Badan Pengatur Jalan Tol, @pupr_bpjt, jadwal one way arus balik Lebaran 2023 di GT Kalikangkung (Km 414), Jawa Tengah, hingga Cikampek (Km 72), Jawa Barat, akan berlangsung dalam dua periode.

Berikut jadwalnya:

Arus balik periode 1

Arus balik periode 2

  • Sabtu (29/4/2023) pukul 14.00-24.00 WIB
  • Minggu (30/4/2023) pukul 08.00-24.00 WIB
  • Senin (1/5/2023) pukul 08.00-24.00 WIB
  • Minggu (2/5/2023) pukul 00.00-08.00 WIB

Selain itu, rekayasa lalu lintas contra flow (lawan arus) dan ganjil genap juga akan diterapkan dalam arus balik Lebaran 2023 di Tol Trans-Jawa. Jadwal terkait bisa diklik di sini.

https://regional.kompas.com/read/2023/04/24/173314178/arus-balik-lebaran-one-way-mulai-diterapkan-di-tol-kalikangkung-hingga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke