Salin Artikel

Hasil Forensik Korban Pembunuhan Mbah Slamet, Korban Mati Lemas karena Sianida

Kabid Dokkes Polda Jateng Kombes dr Sumy Hastry mengatakan, dari hasil pemeriksaan sejumlah organ tubuh korban mengandung sianida.

"Efek mati lemas karena sianida," kata Hastry saat konferensi pers di Mapolres Banjarnegara, Jawa Tengah, Senin (10/4/2023).

Hastry menjelaskan, minuman yang dicampur sianida tidak berbau menyengat.

"Enggak ada bau. Apalagi (eksekusinya) malam. Kalau terang mungkin kelihatan warnanya (berbeda). Kalau rasa pasti terasa," ujar Hastry.

Seperti diketahui, Slamet mengaku membunuh para korban-koebannya dengan "cairan ajaib". Cairan itu merupakan minuman ringan yang dicampur dengan potas dan obat penenang.

Modusnya, Slamet mengajak korban untuk ritual penggandaan uang kebun miliknya. Namun sesampainya di lokasi, korban diberi minuman tersebut. Selanjutnya, jasad korban dikubur di kebun tersebut.

https://regional.kompas.com/read/2023/04/10/190702478/hasil-forensik-korban-pembunuhan-mbah-slamet-korban-mati-lemas-karena

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke