Salin Artikel

Pertamina Pastikan Ledakan Kilang di Dumai Tak Pengaruhi Distribusi BBM dan Elpiji ke Sumbar

PADANG, KOMPAS.com - Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) memastikan ledakan di kilang minyak Dumai, Riau, tidak berpengaruh pada distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan elpiji untuk Sumatera Barat.

"Tidak ada pengaruhnya bagi Sumbar. Jadi masyarakat Sumbar jangan panik sebab distribusi BBM dan elpiji di Sumbar bukan dari Dumai," kata Area Manager Comm, Rel& CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria, Minggu (2/4/2023) malam di Padang.

Satria menyebutkan, distribusi Sumbar dari kilang minyak Pertamina Balongan melalui IT Bungus Teluk Kabung, Padang.

Untuk itu, Satria memastikan, distribusi BBM untuk Sumbar tidak akan terkendala akibat meledaknya kilang di Dumai.

Menurut Satria, kilang Dumai mendistribusikan BBM dan elpiji untuk daerah Riau, Kepri, dan Sumut.

Distribusi untuk daerah Sumatera bagian utara itu juga sudah dipastikan aman setelah Pertamina mengatasi persoalan di Dumai.

"Dalam waktu dekat sudah kita atasi. Sudah tidak ada masalah soal distribusi BBM ke daerah bagian utara," kata Satria.

Tingkatkan keamanan

Pasca-insiden ledakan itu, Pertamina Patra Niaga Regional terus meningkat kinerja HSSE (Health Safety Security Enviroment) di terminal BBM.

Satria menegaskan, keamanan tersebut tidak hanya di dalam terminal BBM, tapi juga di area luar.

"Tidak hanya keamanan di dalam, tapi di luar kilang itu sendiri. Kami juga mensosialisasikan bagaimana HSSE ini juga diterapkan di sekitar area pemukiman warga, ring 1, dan ring 2," kata Satria.

Sebelumnya diberitakan, lkilang minyak PT Pertamina di Kota Dumai, Riau, meledak, Sabtu (1/4/2023), sekitar pukul 22.30 WIB.

Menurut warga di sekitar lokasi kejadian, ledakan itu sangat kuat hingga menimbulkan getaran.

Beberapa video yang beredar di media sosial, sejumlah rumah warga rusak. Selain itu, ada juga plafon masjid roboh.

https://regional.kompas.com/read/2023/04/02/222130778/pertamina-pastikan-ledakan-kilang-di-dumai-tak-pengaruhi-distribusi-bbm-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke