Salin Artikel

Jembatan Kembar di Jalinsum Lampung Diperbaiki sampai 31 Desember 2023

Aparat kepolisian mengimbau pengendara tidak melintasi jembatan tersebut baik dari kedua arah.

Kepala Satlantas Polres Lampung Selatan AKP Jonnifer Yolandra membenarkan satu dari dua jembatan bernama Jembatan Way Sekampung itu akan diperbaiki.

"Benar, kita sudah mendapat pemberitahuannya dari kontraktor," kata Jonnifer dihubungi dari Bandar Lampung, Kamis (16/3/2023).

Jonnifer mengatakan jembatan itu adalah jembatan kembar yang menjadi akses penghubung di Jalinsum KM 35, Desa Mandah (Kecamatan Natar, Lampung Selatan) dan Desa Bumi Agung (Kecamatan Tegineneng, Kabupaten Pesawaran).

Menurutnya jembatan yang diperbaiki adalah jembatan di jalur lalu lintas dari arah Kotabumi ke arah Bandar Lampung.

Dia menambahkan, perbaikan satu jembatan ini dimulai sejak 14 Maret hingga 31 Desember 2023 mendatang.

Diprediksi perbaikan jembatan ini akan menimbulkan antrean kendaraan di Jalinsum tersebut. Karena hanya satu jembatan yang bisa dilalui selama perbaikan.

Sementara jembatan itu berada di akses utama jalan arteri dengan dominasi kendaraan berat seperti truk yang menuju ke Lampung Tengah, Lampung Utara, Lampung Barat, Tulang Bawang dan arah sebaliknya.

"Jembatan ini akses utama di jalan arteri dari arah Bandar Lampung hingga ke Sumatera Selatan," kata Jonnifer.


Untuk mengatasi kemacetan kendaraan, Jonnifer mengatakan pihak Satlantas Polres Lampung Selatan akan menerapkan sistem buka tutup sebelum jembatan.

"Arus lalu lintas dari 2 arah, baik yang dari arah Bandar Lampung menunju arah Kotabumi ataupun sebaliknya menggunakan jembatan yang tidak dibongkar," kata Jonnifer.

Selain itu, kendaraan roda empat juga diimbau menggunakan jalan tol Lampung untuk menghidari melintas di jembatan itu.

Untuk kendaraan dari arah Bandar Lampung bisa masuk di Gerbang Tol (GT) Natar melalui Jalinsum.

Kemudian dari arah Lampung Timur bisa masuk di GT Tegineneng Timur.

Sedangkan dari arah Lampung Tengah, Lampung Utara maupun dari Jalan Lintas Tengah (Jalinteng) Sumatera bisa masuk di GT Tegineneng Barat.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/16/140819978/jembatan-kembar-di-jalinsum-lampung-diperbaiki-sampai-31-desember-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke