Salin Artikel

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pencabulan oleh Pria yang Coba Bunuh Diri di Sikka Tetap Diproses

Hingga saat ini warga Desa Wogaliri, Kecamatan Doreng itu sedang menjalani perawatan di Puskesmas Habibola usai melakukan percobaan bunuh diri, Sabtu (4/3/2023).

"Proses hukum tetap berjalan. Apakah nanti setelah sembuh pelaku langsung ditahan atau tidak, tergantung saran pertimbangan penyidik," ujar Kepala Satuan Reskrim Polres Sikka AKP Nyoman Gede Arya Triyadi Putra, Senin (6/3/2023).

Nyoman mengungkapkan, dugaan pencabulan terjadi pada 2022. Selanjutnya dilaporkan ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Sikka, pada 28 Februari 2023.

Ia melanjutkan, kasus dugaan pencabulan itu masih dalam tahap penyelidikan.

Penyidik telah memeriksa korban, terduga pelaku, dan sejumlah saksi. Pihaknya juga sedang menunggu hasil visum dokter.

"Memang betul yang bersangkutan pelaku dugaan pencabulan anak di bawah umur dan statusnya baru sebagai terlapor," katanya.

Sebelumnya ED melakukan percobaan bunuh diri dengan menusuk dirinya sendiri menggunakan pisau dapur di bagian dada sebelah kiri di rumahnya, Sabtu (4/3/2023) sekitar pukul 13.00.

Kejadian bermula saat aparat hendak mendatangi rumahnya.

Namun belum sampai di rumah, ED keburu melakukan percobaan bunuh diri. Warga kemudian membawa ED ke Puskesmas Habibola.

https://regional.kompas.com/read/2023/03/06/115028678/polisi-pastikan-kasus-dugaan-pencabulan-oleh-pria-yang-coba-bunuh-diri-di

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke