Salin Artikel

FX Rudy Sebut Darah Politik Sudah Jelas Mengalir ke Kaesang Pangarep

SOLO, KOMPAS.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menyarankan Kaesang Pangarep untuk sowan atau bertemu Ketua Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) setelah tertarik akan masuk ke dunia politik.

Menanggapi itu, Rudy, sapaan akrabnya membenarkan saran yang diungkap oleh putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut.

"Ya iya dong, kan Ketua DPC-nya saya. Masak sowan-nya orang lain," kata Rudy saat ditemui di rumahnya Pucang Sawit, Kota Solo, Rabu (25/1/2023).

Lanjut Mantan Wali Kota Solo itu, juga menyamakan hal serupa juga pernah dilakukan Gibran Rakabuming Raka sebelum terjun ke dunia politik.

"Dulu iya, daftar (KTA) Kartu Tanda Anggota. Tapi ya tetap mekanisme partai tetap saya lalui. Namun semua keputusan tetap di Ketua Umum (Megawati Soekarnoputri)," jelasnya.

Bahkan, wacana Kaesang Pangarep jika ingin masuk ke partai berlambang banteng moncong putih itu, terbuka sebesar-besarnya. Terlebih lagi, adanya background keluarga yang sudah masuk ke PDI-P.

"Semua kader potensi apalagi Mas Kaesang putra Presiden yang jejak politik bapaknya sudah jelas gitu, dari Wali kota, Gubernur, Presiden.  Kan suka tidak suka kan darah  itu mengalir juga. Nah, sehingga kalau Mas Kaesang mau masuk ke PDI Perjuangan saya terbuka lebar-lebar pintunya," jelasnya.

"Senang-senang saja, apalagi Mas Kaesang bisa bawa ribuan orang berbondong-bondong untuk masuk PDI Perjuangan," lanjutnya.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/25/190418278/fx-rudy-sebut-darah-politik-sudah-jelas-mengalir-ke-kaesang-pangarep

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke