Salin Artikel

Pemuda di Lampung Dihajar Massa Usai Membacok, Polisi: Bukan Geng Motor, Tapi Masalah Pribadi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Seorang pemuda dihajar massa setelah kelompoknya membacok secara tiba-tiba warga yang sedang kongkow di tepi jalan. Salah satu pelaku sempat bersembunyi sebelum dipukuli warga.

Kepala Satreskrim Polresta Bandar Lampung, Komisaris Polisi (Kompol) Dennis Arya Putra mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Jumat (13/1/2023) sekitar pukul 03.00 WIB.

Menurut Dennis, pembacokan itu terjadi di Jalan P Diponegoro, Kecamatan Teluk Betung Utara.

"Pelaku diduga berjumlah 5 orang, 1 orang sudah diamankan dan dibawa ke Mapolresta Bandar Lampung," kata Dennis saat dihubungi, Jumat siang.

Dennis membenarkan peristiwa pembacokan tersebut dialami oleh korban berinisial AS (22) warga Bandar Lampung.

Satu orang yang diamankan berinsial NA (20) warga Kelurahan Sumur Batu, Bandar Lampung. Sedangkan 4 orang lain masih dalam pengejaran polisi.

"Pelaku yang membacok berinisial MK, 3 orang lain masih identifikasi, sekarang masih pengejaran anggota," kata Dennis.

Namun, Dennis meluruskan informasi yang beredar peristiwa pembacokan itu dilakukan geng motor.

"Bukan geng motor, peristiwa itu terjadi karena ada masalah pribadi antara korban dengan pelaku yang membacok," kata Dennis.

Berdasarkan pendalaman dari pelaku NA, peristiwa itu berawal saat MK mengajak NA dan 3 pelaku lainnya pergi ke Jalan P Diponegoro untuk menemui korban.

NA memberi keterangan bahwa MK dicekoki minuman keras (miras) oleh korban.

Setelah tiba di Jalan P Diponegoro, kelima pelaku menemui korban sedang nongkrong di tepi jalan.

"Pelaku MK turun dari motor lalu menghampiri korban dan membacoknya menggunakan celurit," kata Dennis.

Kelompok ini lalu kabur ketika warga setempat mengejar mereka.

"Pelaku NA menabrak mobil dan pembatas jalan hingga terjatuh, massa langsung memukulinya. Sedangkan 4 pelaku lain melarikan diri," kata Dennis.

Pelaku NA bisa diselamatkan dari hajaran massa setelah tiba anggota kepolisian yang sedang piket dan berpatroli di sekitar lokasi.

"Pelaku (NA) dibawa ke Mapolresta Bandar Lampung untuk diamankan dan diperiksa lebih lanjut," kata Dennis.

Diberitakan sebelumnya, viral beredar tiga buah video salah satu anggota geng motor dipukuli massa di Bandar Lampung.

Disebutkan, massa kesal lantaran warganya tiba-tiba dibacok oleh anggota geng motor tersebut.

Dalam 3 video dengan total durasi sekitar 2.50 menit itu menayangkan adegan sejumlah pemuda memukuli seseorang yang tergeletak di tepi jalan.

Pemuda yang tergeletak itu tak berdaya saat dihujani bogem mentah dan tendangan dari massa yang berkumpul.

https://regional.kompas.com/read/2023/01/13/181751878/pemuda-di-lampung-dihajar-massa-usai-membacok-polisi-bukan-geng-motor-tapi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke