Salin Artikel

[POPULER NUSANTARA] Depan Rumah Warga Surabaya Tiba-tiba Ambles | Banjir Rendam Simpang Lima Semarang

KOMPAS.com - Bagian depan rumah warga di Jalan Pakis Argosari, Dukuh Pakis, Surabaya, Jawa Timur tiba-tiba ambles pada Kamis (29/12/2022) sekitar pukul 18.30 WIB.

Sebelum kejadian, tepat di depan rumah itu terparkir sebuah mobil Avanza hitam.

Salah satu saksi yang mendengar bunyi tanah ambles sempat mengira terjadi kecelakaan.

Berita tersebut menjadi sorotan pembaca Kompas.com hingga populer di urutan pertama.

Selain itu ada juga berita terkait Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah yang terendam banjir setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut selama berjam-jam pada Sabtu (31/12/2022).

Hal itu membuat banyak kendaraan yang melintas mogok.

Adapun lima berita populer yang dirangkum Kompas.com pada Sabtu (31/12/2022) sebagai berikut:

Bagian depan rumah warga di Jalan Pakis Argosari, Dukuh Pakis, Surabaya, Jawa Timur tiba-tiba ambles.

Seorang saksi mata bernama Fauzi (39) mengatakan, tanah tersebut ambles pada Kamis (29/12/2022) sore sekitar pukul 18.30 WIB.

"Kejadiannya itu kemarin, saya lagi duduk di balik gerobak saya ini, tiba-tiba bunyi bruaakkk. Tak kira mobil kecelakaan," ungkap Fauzi kepada Kompas.com saat ditemui di lokasi kejadian, Sabtu (31/12/2022).

Dia menyebutkan sebelum kejadian, tepat di depan rumah itu terparkir sebuah mobil Avanza hitam.

Tetapi, pemilik rumah memerintahkan sopir untuk keluar.

"Belum jalan jauh, sekitar satu menitan, belum jauh, langsung bunyi ambruk gitu, pas saya lihat tanah rumah nomor F7 dan F6 itu sudah longsor," papar dia.

Fauzi yang mengetahui kejadian itu langsung melaporkan ke pihak BPBD Surabaya.

"Setelah saya laporan ke petugas BPBD. Kursi buat nongkrong orang ngopi itu saya pindah karena tanahnya terus longsor, takut ada mobil lewat enggak tahu ikut ambles juga," cerita dia.

Baca selengkapnya : Bagian Depan Rumah Warga Surabaya Tiba-tiba Ambles, Saksi Mata: Bunyi Keras seperti Kecelakaan

Simpang Lima Semarang, Jawa Tengah terendam banjir setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut selama berjam-jam, Sabtu (31/12/2022).

Hal itu membuat banyak kendaraan yang melintas mogok.

Kasatlantas Polrestabes Semarang AKBP Sigit mengatakan, ketinggian air di Simpang Lima Semarang mencapai 40 hingga 50 sentimeter.

"Banyak kendaraan yang mogok," jelasnya saat dikonfirmasi, Sabtu (31/12/2022).

Saat ini, kepolisian menyiagakan personel untuk membantu para pengendara yang terdampak banjir.

"Di kawasan Simpang Lima Semarang ada pos polisi juga jadi ada anggotanya di sana," ujar Sigit.

Dia menjelaskan, hujan deras terjadi di Kota Semarang hingga banjir pun merata di sejumlah wilayah.

Dia meminta agar semua anggota polisi dan warga untuk tetap waspada di tengah situasi banjir.

"Ini hujan merata kita minta agar semua waspada," paparnya.

Baca selengkapnya: Banjir Rendam Simpang Lima Semarang, Banyak Kendaraan Mogok

Banjir melanda sejumlah wilayah di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (31/12/2022).

Kondisi ini membuat aktivitas masyarakat terganggu.

Apalagi banjir kali ini merendam kawasan vital di Kota Semarang. Menurut warga, banjir di akhir tahun 2022 ini merupakan yang terparah.

"Banjir kali ini paling parah, dulu tahun 2021 tidak separah ini," ujar pekerja kebersihan di Stasiun Tawang, Prasongko, Sabtu (31/12/2022), dikutip dari TribunJateng.com.

Pekerja asal Kota Surabaya yang sudah bekerja bertahun-tahun di Kota Semarang itu, mengaku harus menuntun motornya untuk menerobos banjir.

"Seharusnya berangkat tadi pagi, tapi izin terlambat akibat banjir," katanya.

Dia mengatakan dari kosnya yang berada di belakang Paragon Semarang, banjir paling parah terjadi di depan kantor Pos Johar.

"Ketinggian sampai pinggang, knalpot motor saya sumpal biar tidak kemasukan air," jelasnya.

Baca selengkapnya: Banjir Kepung Kota Semarang, Warga: Ini Paling Parah

Nikita Mirzani dibebaskan dari Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Serang, Banten, pada Kamis (29/12/2022).

Usai mendengar putusan hakim, perempuan yang kerap disapa Niki ini langsung sujud syukur di ruang sidang Pengadilan Negeri (PN) Serang. Tangis haru kemudian menyelimuti wajahnya.

Sebagai informasi, Nikita Mirzani ditahan lantaran terjerat kasus dugaan pencemaran nama baik dan pelanggaran Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Pemeran film "Comic 8" ini masuk tahanan pada Selasa (25/10/2022) malam.

Dia ditempatkan di blok khusus wanita di kamar Anyelir, Rutan Kelas IIB Serang.

Kepala Rutan Kelas IIB Serang Doddy Naksabani mengatakan, Niki tidur di dalam kamar yang berisikan delapan orang.

"Ditahan bersama delapan orang kasusnya narkoba, penggelapan, dan ada juga kasus 363 (pencurian)," ujarnya, Rabu (26/10/2022).

Dody memastikan bahwa Nikita Mirzani diperlakukan sama seperti tahanan lainnya.

Di hari pertamanya dalam tahanan, Niki disebut menjalankan shalat Dhuha bersama dengan tahanan lainnya.

Dia juga mengikuti kegiatan pelatihan pembuatan kerajinan tangan.

"Nikita sejauh (ditahan) di blok wanita ini punya effort luar biasa, dia membuat kerajinan menyulam, tempat tisu, tempat rokok, ini luar biasa sekali.

Di dalam kondisinya baik-baik saja, malah ketawa-ketawa," ucapnya.

Baca selengkapnya: Kisah Nikita Mirzani Saat Ditahan Hampir 3 Bulan, Habiskan Rp 10 Juta untuk Traktir Piza Semua Tahanan, Kerap Jadi Motivator

Hujan lebat disertai angin kencang bersamaan dengan tingginya gelombang pasang air laut sejak semalam menyebabkan sebagian Kota Semarang direndam banjir, pada Sabtu (31/12/2022).

Badan penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang menyebutan pada pukul 12.50 WIB, dilaporkan sebanyak 30 titik lokasi tergenang banjir dengan ketinggian mulai dari 20-70 cm.

“Hari ini telah terjadi hujan deras disertai angin kencang yang menyebabkan beberapa kejadian bencana tanah longsor, banjir, serta gelombang tinggi (rob) di Kota Semarang,” kata Adhy Yulianto, Kasie Darurat BPBD Semarang.

Titik banjir paling parah di Semarang dengan ketinggian 60-70 cm yakni Perumahan Mangkang Gunung Jati RW 02 Wonosari, Ngaliyan.

Lalu Puri Anjasmoro, bawah Tol Kaligawe, sebelah Sam Poo Kong, dan Randugarut.

Kemudian dengan ketinggian 50 cm atau kisaran lutut orang dewasa yakni, Tawangasari, sekitar Museum Bubakan, pom bensin Randugarut, Tlogosari, dan terowongan USM.

Sementara itu banjir dengan ketinggian 20-40 cm merendam kawasan Krajan Mangkang Wetan, Jalan Kakap, depan RSI Sultan Agung, Jolotundo, Jalan MT Haryono, Jalan Pedurungan Kidul.

Baca selengkapnya: Ini 30 Titik Banjir di Kota Semarang Beserta Ketinggian Airnya

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Surabaya, Muchlis, Kontributor Semarang, Muchamad Dafi Yusuf, Kontributor Semarang, Titis Anis Fauziyah | Editor Pythag Kurniati, Pythag Kurniati, Dita Angga Rusiana, Reza Kurnia Darmawan)

https://regional.kompas.com/read/2023/01/01/063000778/-populer-nusantara-depan-rumah-warga-surabaya-tiba-tiba-ambles-banjir

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke