Salin Artikel

WN Perancis yang Hilang Saat Berenang Antarpulau di Lombok Tak Didampingi Pemandu Wisata

LOMBOK UTARA, KOMPAS.com - Warga negara Perancis, Lydie Annie Mauricette (50), yang dilaporkan hilang saat mencoba berenang antar-pulau di Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat (NTB), diketahui tidak didampingi pemandu wisata. Dia berenang seorang diri.

"Kalau korban itu berenang sendiri, tidak ada pendampingan, dia hanya renang biasa, hanya diketahui anaknya saja," kata Kepala Dusun Gili Trawangan M Husni, Selasa (20/12/2022).

Husni mengatakan, jarang ada wisatawan yang berenang menyeberang antar-pulau. Biasanya, jika ada wisatawan yang ingin berenang menyeberangi pulau, terlebih dahulu melihat kondisi gelombang dan arus. Selain itu, wisatawan itu didampingi pemandu wisata profesional.

"Ada memang paket wisata berenang itu, tapi jarang langsung ke Gili Meno, tergantung dari nyali tamunya juga, dan ada pendampingan dengan masyarakat lokal sendiri atau pelaku wisata," kata Husni.

Dijelaskan Husni, jarak antara Gili Trawangan dan Meno yang hendak diseberangi korban sekitar 300 meter.

"Pakai slowboat waktu tempuh sekitar 5 menit kita sampai. Pakai kano bisa, tergantung cuaca juga," kata Husni.

Husni menjelaskan, hingga kini korban masih dalam pencarian. Bersama tim SAR, warga turut terlibat dalam proses pencarian.

Sebelumnya, Kantor SAR Mataram mendapatkan laporan dari Pokmaswas Trawangan terkait insiden tenggelamnya warga negara Perancis pada Minggu (18/12/2022) sekitar pukul 13.00 Wita.

Mendapat laporan tersebut, pihaknya kini telah melakukan pencarian dengan menerjunkan tim penyelamat dari Pos Siaga SAR Bangsal dan bergabung bersama potensi SAR dari unsur Pos AL Gili Indah, Polsek Pemenang, Barasiaga, Pokmaswas, dan masyarakat setempat.

Kapolsek Pemenang, Lombok Utara, Iptu Lalu Eka Arya mengungkapkan, kronologi kejadian bermula saat korban mencoba berenang dari Gili Trawangan ke Gili Meno sekitar pukul 13.00 Wita saat berlibur bersama anak-anaknya di Gili Trawangan.

"Setelah korban berenang tiba-tiba tidak kembali," kata Eka.

Diterangkan Eka, berdasarkan informasi warga, korban berwisata ke Gili Trawangan bersama keluarganya.

"Jadi memang bawa keluarga ke sini, korban berenang sendiri ke tengah laut," kata Eka.

https://regional.kompas.com/read/2022/12/20/205528478/wn-perancis-yang-hilang-saat-berenang-antarpulau-di-lombok-tak-didampingi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke