Salin Artikel

Tinggal 2 Hari Lagi, 2100 Pelari Lintas Umur Bakal Meriahkan Ajang Lari Semarang 10K

SEMARANG, KOMPAS.com - Sebanyak 2100 pelari lintas umur bakal memeriahkan Semarang 10K yang akan dilaksanakan pada 18 Desember 2022 di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Event Manager Harian Kompas, Aswito mengatakan, total ada 2100 peserta yang dibagi menjadi dua kategori. Untuk 2000 kategori umum dan 100 kategori Kids Dash.

"Jadi yang baru itu Kids Dash itu," jelasnya saat ditemui di Kawasan Kota Lama Semarang, Jumat (16/12/2022).

Dibukanya kategori Kids Dash pada acara Semarang 10K, diharapkan bisa menjadi ajang pembinaan untuk para pelari di usia dini.

"Jadi sudah mengenalkan olahraga lari di usia dini," ujarnya.

Untuk hari ini, lanjutnya, sudah mulai dibuka race pack collection bagi para peserta untuk mengambil jersey, nomor dada dan beberapa paket perlengkapan.

"Hari ini race pack collection dibuka sampai pukul 20.00 WIB," paparnya.

Bagi para peserta yang tak bisa hadir hari ini tak perlu khawatir. Race pack collection masih dibuka hingga Sabtu pukul 18.00 WIB di Kota Lama Semarang.

"Besok kita masih buka untuk peserta dan Minggu nanti kita hari H Semarang 10K," ujarnya.

Menurutnya, sejak Jumat pagi sudah banyak peserta yang berdatangan di lokasi race pack collection di Kota Lama Semarang.

"Tapi biasanya yang datang banyak ketika sore," tambahnya.

https://regional.kompas.com/read/2022/12/16/191231478/tinggal-2-hari-lagi-2100-pelari-lintas-umur-bakal-meriahkan-ajang-lari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke