Salin Artikel

Alasan Bupati Lebak Minta Umat Nasrani di Kecamatan Maja Gelar Ibadah Natal di Rangkasbitung

KOMPAS.com - Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya menanggapi permintaan izin warga umat Nasrani di Kecamatan Maja, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, yang akan menggelar ibadah Natal di Eco Club Citra Maja Raya pada 18 dan 25 Desember.

Bupati Iti meminta umat Nasrani untuk beribadah Natal di Rangkasbitung saat kegiatan ibadah Natal bersama.  

Hal itu diungkapkan langsung oleh Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya saat rapat koordinasi persiapan Natal dan Tahun Baru di Aula Multatuli, di Rangkasbitung, Rabu (14/12/2022).

"Di Rangkasbitung ada Natal bersama 27 Desember, gabungan umat Nasrani dan saya akan datang," katanya dalam rapat koordinasi persiapan Natal dan Tahun Baru di Aula Multatuli, di Rangkasbitung, Rabu (14/12/2022).

Selain itu, Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya juga mengimbau umat Nasrani tidak menggelar ibadah bangunan yang tidak diperuntukkan untuk kegiatan ibadah.

Bupati Lebak beralasan bahwa hal itu sudah menjadi kesepakatan bersama Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB).

"Kesepakatan rapat Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB), kita tidak menghalangi ibadah, tapi di rumah ibadah sesuai peruntukannya. Ruko, tempat permukiman, kami mohon maaf enggak diizinkan, sesuai dengan hasil musyawarah FKUB," kata Iti, Rabu.

Penjelasan Camat Maja

Sementara itu, Camat Maja Edi Nurhedi menjelaskan, ada dua komunitas jemaat di Kecamatan Maja yang ingin menggelar ibadah Natal di Eco Club Citra Maja Raya pada 18 dan 25 Desember.

"Saya minta arahan ke Bupati, akhirnya Bupati beri arahan demikian, hendaknya perayaan Natal di tempat resmi seperti di gereja," katanya. 

Lalu, Edi mengatakan, permintaan para jemaat itu karena di wilayahnya memang tidak ada gereja. 

Kondisi itu membuat jemaat memutuskan untuk menggelar ibadah Natal di Eco Club.

Edi juga mengatakan, selama ini ada beberapa umat Kristen di Maja yang menggelar ibadah mingguan di rumah warga.

Terkait jumlah jemaat Kristen di wilayahnya, Edi mengaku belum mendata secara detail. Namun, total penghuni di Perumahan Citra Maja Raya ada 2.500 rumah. 

"Cuma kita enggak tahu yang muslim berapa, yang bukan berapa," kata Edi.

(Penulis : Kontributor Banten, Acep Nazmudin | Editor : Teuku Muhammad Valdy Arie)

https://regional.kompas.com/read/2022/12/16/105429478/alasan-bupati-lebak-minta-umat-nasrani-di-kecamatan-maja-gelar-ibadah-natal

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke