Salin Artikel

Diduga Terlibat Pembakaran Pasar Waghete, 11 Warga di Kabupaten Deiyai Ditangkap

Akibat kericuhan itu, 51 kios dan sembilan motor terbakar. Sebanyak empat orang juga terluka. Belasan orang itu diduga melakukan pembakaran kios di Pasar Waghete.

"Ada 11 yang diamankan dan akan kami periksa terkait aksi pembakaran pasar," ujar Direskrimum Polda Papua Kombes Faizal Ramadhani, di Jayapura, Senin.

Faizal menerangkan, aparat keamanan masih mendalami kasus tersebut karena belum mengetahui secara pasti motif pembakaran itu.

"Ada 30 Brimob yang kita geser dari Dogiyai dan tiga penyidik dari Polres Paniai yang akan membantu memeriksa 11 warga yang ditangkap," kata dia.

Sebelumnya, kericuhan terjadi di Pasar Waghete, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Papua Tengah, pada Senin (12/12/2022) siang. Akibat kejadian tersebut, 51 kios hangus terbakar.

"Total ada 51 kios yang dibakar massa," ujar Direskrimum Polda Papua Kombes Faizal Ramadhani, di Jayapura, Senin.

https://regional.kompas.com/read/2022/12/12/180814778/diduga-terlibat-pembakaran-pasar-waghete-11-warga-di-kabupaten-deiyai

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke