Salin Artikel

Hasil Patungan Anggota, Polresta Banyumas Kirim Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur

Bantuan hasil patungan para anggota itu diberangkatkan menggunakan satu truk dari halaman mapolresta, Selasa (29/11/2022).

Kapolresta Banyumas Kombes Edy Suranta Sitepu mengatakan, bantuan itu merupakan bentuk kepedulian para polisi dan Bhayangkari kepada para korban gempa.

Uang yang dikumpulkan dari hasil patungan itu kemudian dibelikan barang-barang sesuai dengan yang dibutuhkan para korban gempa.

"Kami berkoordinasi dengan Polres Cianjur mengenai kebutuhan yang diperlukan, antara lain selimut, pakaian, peralatan mandi, pembalut wanita, popok bayi, dan terpal," ujar Edy.

Selanjutnya, bantuan itu akan dikumpulkan dan disalurkan oleh anggota Polres Cianjur.

Edy berharap, bantuan tersebut dapat meringankan sedikit beban para korban gempa di Cianjur.

https://regional.kompas.com/read/2022/11/29/142451078/hasil-patungan-anggota-polresta-banyumas-kirim-bantuan-untuk-korban-gempa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke