Salin Artikel

Toko Peralatan Rumah Tangga di Solo Terbakar, Damkar dari Boyolali hingga Karanganyar Ikut Dikerahkan

Berdasarkan informasi, kebakaran terjadi sekitar pukul 07.30 WIB. Api terlihat muncul dari bagian lantai atas toko.

"Tadi sekitar pukul 07.30 WIB sudah keluar asap dari lantai atas. Kondisi toko masih sepi," kata salah seorang warga bernama Ning saat ditemui Kompas.com di sekitar lokasi kejadian, Rabu.

Warga lainnya Slamet mengatakan dirinya mengetahui api yang membakar toko peralatan rumah tangga sudah membesar.

Menurut Slamet banyak bahan peralatan rumah tangga yang terbuat dari bahan plastik.

"Api langsung besar karena banyak bahan plastik di dalam toko," kata dia.

Petugas pemadam kebakaran terus berdatangan untuk memadamkan api yang membakar toko peralatan rumah tangga tersebut.

Mobil pemadam kebakaran yang datang tidak hanya dari wilayah Solo. Tetapi juga dari daerah sekitar Solo, meliputi Boyolali, Karanganyar dan lainnya.

"Ada sekitar 10 mobil pemadam yang datang untuk memadamkan api," kata Sekretaris Kelurahan Tipes Wisnu.

https://regional.kompas.com/read/2022/11/16/093030778/toko-peralatan-rumah-tangga-di-solo-terbakar-damkar-dari-boyolali-hingga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke