Salin Artikel

Hidupkan Genset, Pegawai Indomaret di Palembang Ditemukan Tewas, Diduga Hirup Asap Beracun

PALEMBANG, KOMPAS.com - Seorang pegawai Indomaret yakni Putra Yazimar (25) ditemukan tewas. Ia diduga menghirup udara beracun ketika menghidupkan mesin genset.

Kasatreskrim Polrestabes Palembang, Kompol Tri Wahyudi mengatakan, korban diketahui bekerja di Indomaret yang berada di kawasan komplek Citra Grand City (CGC), Kelurahan Talang Kelapa, Kecamatan Alang-Alang Lebar, Palembang.

Namun, pada Selasa (27/9/2022) sekitar pukul 18.00 WIB, lokasi itu mengalami pemadaman listrik.

"Kemudian pegawai itu menghidupkan mesin genset agar mereka beroperasi,” kata Tri, Rabu (28/9/2022).

Saat mesin genset dihidupkan, korban sedang berada di toilet tepat di sebelah mesin. Kondisi tidak adanya ventilasi udara membuat karbon monoksida yang berasal dari mesin tak bisa keluar.

Akibatnya, korban yang berada di samping mesin genset terlalu banyak menghirup udara beracun hingga membuatnya tewas.

“Korban sempat teriak minta tolong karena sesak napas. Setelah ditolong korban dinyatakan meninggal, tidak ada kekerasan di tubuh korban,” ujarnya.

Sementara itu, M Astian Rifansyah (20) rekan korban mengaku, saat kejadian mereka sedang bergantian shift.

Ketika shift berganti, kondisi listrik padam hingga membuat lampu di dalam toko padam.

“Sementara korban di wc untuk menghidupkan mesin. Setelah itu dia teriak minta tolong, waktu kami hampiri kondisinya sudah lemas,” jelasnya.

Jenazah korban saat ini telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan.

https://regional.kompas.com/read/2022/09/28/165908178/hidupkan-genset-pegawai-indomaret-di-palembang-ditemukan-tewas-diduga-hirup

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke