Salin Artikel

Profil Lettu Pnb Allan Safitra, Pilot Pesawat TNI AU yang Jatuh di Blora

KOMPAS.com - Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara (AU) telah mengevakuasi pesawat tempur T-50i Golden Eagle yang jatuh di Desa Nginggil, Kecamatan Kradenan, Blora, Jawa Tengah, pada Senin (17/7/2022) sekira pukul 19.25 WIB.

Pesawat tempur itu dilaporkan mengalami kecelakaan saat melakukan latihan night tactical intercept.

Kepala Penerangan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Iswahjudi, Kapten Sus Yudha Pramono mengatakan, pesawat tersebut take off pukul 18.24 WIB.

“Hilang kontak sekira pukul 19.25 WIB,” kata Yudha, dikutip dari nasional.kompas.com.

Pesawat milik Skuadron 15 Pangkalan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur ini diterbangkan seorang pilot bernama Lettu Pnb Allan Safitra Indera Wahyudi.

Perwira penerbang lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 2015 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017 ini gugur saat melaksanakan tugas latihan terbang malam.

“Kepergiannya meninggalkan seorang istri yang baru dinikahinya pada 2021 lalu,” kata Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispen AU), Marsma Indan Gilang Buldansyah dalam keterangan tertulis, Selasa (19/7/2022).

Indan mengatakan, gugurnya Lettu Allan menjadi duka bagi keluarga, jajaran TNI AU, dan masyarakat umum.

Profil Lettu Pnb Allan Safitra Indra Wahyudi

Seperti yang telah disebutkan, Lettu Pnb Allan Safitra Indera Wahyudi merupakan lulusan AAU tahun 2015 dan Sekolah Penerbang TNI AU tahun 2017.

Dilansir dari jabar.tribunnews.com, Allan menikah pada tahun 2021 dan telah dikaruniai anak yang kini masih bayi.

Sebelumnya, Allan mengenyam pendidikan di SMA Taruna Nusantara. Pilihannya untuk menjadi prajurit TNI bisa jadi dipengaruhi oleh ayahnya, Mujianto, yang merupakan kolonel dari Korps Perbekalan TNI AU.

Sejak bulan Oktober 2018, Allan dinyatakan lulus dalam seleksi penerbang pesawat tempur TNI AU dan ditempatkan di Skuadron Udara 15 untuk menerbangkan T-50i Golden Eagle.

https://regional.kompas.com/read/2022/07/19/162906978/profil-lettu-pnb-allan-safitra-pilot-pesawat-tni-au-yang-jatuh-di-blora

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke