Salin Artikel

Link Pengumuman Hasil Seleksi Mandiri SM IPB 2022

KOMPAS.com - Pengumuman hasil seleksi seleksi mandiri Insitut Pertanian Bogor SM-IPB 2022 jalur ujian dan skor UTBK akan disampaikan pada hari ini.

Sesuai jadwal, pengumuman Jalur Mandiri SM-IPB 2022 akan dilakukan secara online yang nantinya dapat diakes oleh tiap peserta yang telah mengikuti semua tahapan seleksi.

Bagi peserta Jalur Mandiri SM-IPB (UTM-BK) 2022, disarankan melakukan pengecekan hasil seleksi secara berkala melalui portal yang telah tersedia sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Sebelumnya, pendaftaran SM-IPB (UTM-BK) 2022 dilaksanakan secara online melalui laman pendaftaran.admisi.ipb.ac.id dengan membuat akun pendaftaran.

Seleksi Jalur Mandiri SM-IPB (UTM-BK) 2022 ini dilakukan dengan dua pilihan metode seleksi, yaitu seleksi menggunakan ujian tulis berbasis komputer yang dilaksanakan oleh IPB dan menggunakan skor UTBK yang diselenggarakan LTMPT.

Hari ini Senin, 11 Juli 2022 pukul 16.00 WIB, link pengumuman hasil seleksi Jalur Mandiri SM-IPB (UTM-BK) 2022 akan bisa diakses di laman https://registrasi.admisi.ipb.ac.id.

Peserta bisa membuka pengumuman hasil seleksi dengan cara berikut:

1. Buka laman https://registrasi.admisi.ipb.ac.id.

2. Login dengan nomor pendaftaran dan tanggal lahir peserta.

3. Tunggu hingga halaman selesai dimuat, dan ikuti arahan yang ada di laman pengumuman masing-masing peserta.

Apabila server penuh dan laman pengumuman belum bisa diakses, peserta bisa me-refresh laman dan coba sekali lagi. Pastikan koneksi internet stabil ketika membuka laman pengumuman.

Nantinya bagi calon mahasiswa yang dinyatakan diterima melalui seleksi Jalur Mandiri SM-IPB (UTM-BK) 2022 diwajibkan melakukan registrasi online pada tanggal 11 – 15 Juli 2022, serta melakukan pembayaran UKT pada tanggal 25 – 29 Juli 2022.

Untuk calon mahasiswa yang dinyatakan diterima melalui seleksi Jalur Mandiri SM-IPB (UTM-BK) 2022 harus memperhatikan besaran biaya pendidikan.

Biaya pendidikan mahasiswa baru yang diterima melalui SM-IPB (UTM-BK) 2022 terdiri atas Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF).

Uang Kuliah Tunggal dibayarkan tiap semester sampai selesai masa studi (nominal UKT bervariasi untuk masing-masing program studi).

Sementara Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF) dibayarkan hanya satu kali pada saat registrasi sebagai mahasiswa baru

Besaran biaya pendidikan IPB termasuk besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan Biaya Pengembangan Institusi dan Fasilitas (BPIF) bisa disimak melalui laman https://admisi.ipb.ac.id/biaya-pendidikan/.

Calon mahasiswa yang diterima melalui SM-IPB (UTM-BK) 2022 akan berstatus resmi sebagai mahasiswa baru jika sudah melakukan registrasi online dan melakukan pembayaran biaya UKT.

Sumber:
https://admisi.ipb.ac.id/ 

https://regional.kompas.com/read/2022/07/11/071100478/link-pengumuman-hasil-seleksi-mandiri-sm-ipb-2022

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke