Salin Artikel

Tak Diberi Izin Cuti, Sertu MA Tusuk Atasannya di Rumah Sakit LB Moerdani Merauke hingga Meninggal

Tusukan tersebut mengakibatkan Mayor Ckm dr Benny meninggal dunia pada Selasa (5/7/2022).

Komandan Korem 174/Anim Ti Waninggap Brigjen TNI Reza Pahlevi menjelaskan Sertu MA adalah pegawai di rumah sakit itu.

Pelaku sempat meminta cuti namun tak diberikan karena keterbatasan sumber daya manusia (SDM).

"Pelaku sebelumnya sudah kecewa karena korban belum memberi izin kepada pelaku untuk cuti, kebetulan tenaga perawat sangat terbatas sehingga belum diberi izin," kata Reza, Rabu (7/7/2022).

Dipecat

Danrem memastikan pelaku penusukan akan dipecat dari kesatuan.

Kini Sertu MA telah diamankan di Denpom Merauke dan menjalani pemeriksaan. Kejiwaan MA juga bakal diperiksa.

"Pasti kita pecat, apa pun alasannya itu sudah pasti kita pecat," tegas Reza.


Jenazah dipulangkan ke Cimahi

Jenazah kepala rumah sakit itu sempat disemayamkan selama satu malam di ruangan IGD RS TNI AD Tingkat IV LB Moerdani Merauke.

Danrem memimpin upacara pelepasan jenazah di halaman RS LB Moerdani, Rabu (6/7/2022) pukul 07.30 WIT.

Usai upacara, sejumlah dokter, perawat, hingga kerabat, mengiringi jenazah ke Bandara Mopah Merauke. Jenazah akan dipulangkan ke kampung halaman di Cimahi, Jawa Barat.

Sang istri, Juardiannah Ningsih mendampingi jenazah di pesawat maskapai Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 0659 tersebut.

Ditusuk usai apel

Sebelumnya diberitakan, Kepala Rumah Sakit Tingkat IV LB Moerdani Merauke Mayor Ckm dr Benny Arjihans tewas ditusuk anggotanya, Sertu MA, Selasa (5/7/2022).

Penusukan terjadi setelah apel pagi di Rumah Sakit LB Moerdani, Tanah Miring, Merauke, Papua.

Sertu MA menusuk atasannya dengan pisau dapur. Mayor Ckm dr Benny meninggal dunia karena mengalami luka tusukan sedalam 23 sentimeter di punggung bagian kiri.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Merauke, Fuci Manupapami | Editor: Dheri Agriesta, Andi Hartik)

https://regional.kompas.com/read/2022/07/07/064516878/tak-diberi-izin-cuti-sertu-ma-tusuk-atasannya-di-rumah-sakit-lb-moerdani

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke