Salin Artikel

Razia Penginapan, Satpol PP Padang Amankan 9 Orang, 3 Masih di Bawah Umur

PADANG, KOMPAS.com - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang Sumatera Barat merazia sebuah penginapan di kawasan Padang Selatan, Selasa (21/6/2022).

Dalam razia tersebut, Satpol PP mengamankan lima orang pria dan empat wanita. Petugas juga menemukan sebilah samurai yang diletakan di bawah bantal oleh pengunjung.

"Petugas juga menemukan transaksi penawaran di media sosial salah satu perempuan yang diamankan. Harga penawarannya sebesar 700 ribu rupiah," kata Kabid Tibum dan Transmas Satpol PP Padang, Deni Harzandy kepada sejumlah media, Rabu (22/6/2022).

Deni menjelaskan, dari empat wanita yang diamankan, tiga di antaranya masih di bawah umur.

"Saat kita amankan ada pasangan yang kita temukan tidak berbusana lengkap. Padahal mereka bukan suami istri. Kita sangat menyayangkan adanya anak di bawah umur," katanya.

Razia tersebut, sambung Deni, bermula dari laporan masyarakat. Ada penginapan yang membolehkan pasangan bukan suami istri menginap.

"Kepada masyarakat mari bersama-sama untuk memberantas penyakit masyarakat. Mari kita ciptakan Kota masyarakat bebas maksiat," katanya.

https://regional.kompas.com/read/2022/06/22/122836678/razia-penginapan-satpol-pp-padang-amankan-9-orang-3-masih-di-bawah-umur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke