Salin Artikel

112 Calon Jemaah Haji Asal Baubau Gagal ke Mekkah, Tersisa 64 Orang yang Terbang ke Tanah Suci

“Untuk haji yang sudah masuk 172 jamaah. Namun pemerintah Arab Saudi mengeluarkan kebijakan pengurangan kuota sampai 50 persen dan usia jemaah haji maksimal 65 tahun,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Baubau, Rahman Ngkaali, Kamis (2/6/2022) .

Dia menjelaskan dari 172 calon jemaah haji asal Kota Baubau, yang berangkat hanya 64 orang.

“Dari kuota 172 tadi dikurangi 50 persen, jadi kuota Baubau 64 orang jemaah haji yang berangkat dan dari 64 jemaah haji, 4 orang yang hanya mengandalkan diri karena berbagai hal,” ujar Rahman.

Meski demikian, Rahman menyatakan, calon jemaah haji yang batal berangkat ke Mekkah tak perlu risau. Pasalnya jika keadaan sudah normal, maka tahun depan bisa berangkat ke tanah suci.  

"Misalnya kebijakan kerajaan Arab Suadi tidak membatasi kuota dan usia, secara otomatis tahun depan akan ditambah dengan kuota tahun," ucap Rahman.

Saat ini 60 calon jamaah haji sedang melaksanakan manasik haji di Kantor Kementerian Agama Baubau. Rencananya, pada Selasa (21/6/2022), calon jemaah haji ini akan diberangkatkan menuju embarkasi Makassar. 

Lalu pada Kamis (23/6/2022) seluruh jamaah akan diberangkatkan menuju tanah suci Mekkah. 

https://regional.kompas.com/read/2022/06/02/142810578/112-calon-jemaah-haji-asal-baubau-gagal-ke-mekkah-tersisa-64-orang-yang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke